Hutan Hujan Bistro Surabaya Lokasi dan Harga Menu - Tempat nongkrong kini sudah menjadi salah satu tempat favorit yang du gemari banyak orang. Bahkan di setiap kota pun cafe atau coffeeshop menjadi menjamur dan mudah di temui. Selain itu juga ada bistro yang juga tak kalah menarik buat tempat nongkrong.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah destinasi hangout baru yang menarik, salah satu bistro Surabaya yang wajib untuk dikunjungi. Bernama Hutan Hujan Bistro, sebuah tempat nongkrong atau bistro baru yang sedang hits dan viral yang cocok buat tempat berkumpul bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.
Hutan Hujan Bistro Surabaya | Photo IG by @cafehitssurabaya |
Hutan Hujan Bistro merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau bistro baru yang aesthetic nuansa ala hutan di Surabaya. Bistro baru yang saat ini tengah menjadi salah satu tempat nongkrong hits di Surabaya ini baru soft opening di bulan Juni 2023 kemarin.
Hutan Hujan Bistro Surabaya ini menawarkan area yang tidak terlalu besar namun tempatnya in pas dan nyaman. Suasana yang tenang dengan banyak tanaman hijau yang memanjakan mata. Konsepnya yang menarik tentunya di lengkapi dengan berbagai fasilitas memanjakan yang bikin betah berlama lama.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Hutan Hujan Bistro Surabaya, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Hutan Hujan Bistro Genteng Surabaya Jawa Timur
Destinasi terbaru Surabaya bernama Hutan Hujan Bistro yang hist ini berlokasi di kawasan Jalan Embong Sawo, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya yang letaknya strategis pinggir jalan dan masih berada di pusat kota. Bistro terbaru dengan tampilan aesthetic ala hutan ini membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.
Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong terbaru dengan nuansa ala hutan yang memanjakan mata yang terlihat aesthetic. Bistro ini areanya tidak terlalu besar namun ukurannya pas dengan penataan yang rapi sehingga terlihat nyaman. Suasananya tenang dan memanjakan mata karena banyak tanaman hijau di setiap sudut bistronya. Karena konsep bistro terbaru ini ala ala hutan yang aesthetic.
Hutan Hujan Bistro Surabaya Daya Tarik | Photo IG by @cafehitssurabaya |
Ada berbagai spot seating yang dapat kalian pilih dari semi outdoor yang bikin segar di mata dengan view hijau dari banyak tanaman di setiap sudutnya, jadi tidak panas dan cukup sejuk, sehingga nyaman buat nugas atau wfc. Kemudian ada area indoor ac yang tak kalah nyaman, cocok buat quality time bareng keluarga, meeting atau sekedar makan & ngopi bareng teman.
Bistro baru Surabaya ini tidak hanya tempatnya saja yang menarik dan aesthetic buat foto foto, namun juga pilihan makanan dan minumannya juga menarik dan cukup lengkap. Menu Hutan Hujan Bistro ini ada makanan berat, snack, appetizer, soup sampai pilihan coffee dan non coffeenya yang banyak macamnya. Selain itu harganya juga terjangkau, jadi cocok buat makan bareng atau sekedar ngopi sambil hangout di waktu weekend.
Fasilitas Hutan Hujan Bistro Surabaya Jawa Timur
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Hutan Hujan Bistro ini menyediakan berbagai fasilitas memadai yang tentunya bikin betah dan nyaman, fasilitas tersebut diantaranya
- Area Parkir
- Indooor AC & semi outdoor
- Wifi
- Stop Kontak
- Toilet
- Spot Foto
- dan lain lain
Harga Menu Hutan Hujan Bistro Surabaya
Hutan Hujan Bistro Surabaya Harga Menu | Photo IG by @cafehitssurabaya |
Berikut daftar harga menu Hutan Hujan Bistro Surabaya
COFFEE
- Cafe Latte 32K
- Caoucino 32K
- Hutan Iced Coffee 36K
- Hujan Iced Coffee 36K
- Americano 30K
- Honey Coffee Latte 35K
- Hazelnut Latte 33K
- Mochacino 35K
- Le,on Americano 33K
- Hot Lime Ginger Tea 28K
- Lychee Tea 23K
- Lemon Tea 23K
- Iced Tea 18K
- Strawberry Tea 23K
- Camomile Tea 28K
- Lychee Yakult 25K
- Strawberry Yakult 25K
- Mango Yakult 25K
- Orange Ykault 25K
- English Breakfast Tea 28K
- Cookies n Cream 33K
- Regal Latte 33K
- Matcha Latte 33K
- Chocolate Latte 33K
- Redvelvet Latte 33K
MIX JUICE
- Detox Special 28K
- Sunrise 46K
- Kickstart Cleansaer 43K
- Fresh Me Up 35K
- Tropical Twist 28K
- Sunday Morning 43K
- Sunset Punch 38K
- The Rocky 43K
- Unicorn Berry 43K
SMOOTHIES
- Melon Vanilla 43K
- Milky Orange 43K
- Berry Banana 43K
- Mango Moo 45K
- Red Berry Blosoom 45K
SOFT DRINK
- Coca Cola/ Diet Coke. Sprite 28K
- Mineral Water 18K
APPETIZER & SNACK
- Bacon Egg Croissant 42K
- Tuna Mayo Croissant 42K
- Deep Fried Cauliflower 38K
- Singkong Goreng 32K
- Pancake/ Waffle 37K
- French Fries 35K
- Cheese Fries 47K
- Bolognese Fries 53K
- Fried Mozarella 68K
- Pisang Goreng 32K
- Pisang Gapit 37K
- Egg Florentine 68K
- Spinach Croquete 37K
- French Toast 37K
SALAD
- Caesar Salad 58K
MAIN COURSE
- Nasi Jeruk Dori Sambal Matah 65K
- Nasi Goreng Rawon 78K
- Half Spring Chicken 68K
- Chicken Herbs 88K
- Fish n Chips 88K
- Balinese Platter 98K
- Nasi Ayam Betutu Goreng Sambal Kecombrang 98K
- Rawon Hutan Hujan 78K
PASTA
- Spaghetti Aglio Olio 78K
- Spaghetti Tuna Balado 78K
- Spaghetti Bolognese 88K
- Fettucini Creamy Truffle 88K
- Fettuciini Classic Carbonara 88K
- Fettuicni Pesto w/ Grilled Chicken 88K
BURGER
- Beef Burger 88K
- Chicken Burger 78K
Jam Buka Hutan Hujan Bistro Surabaya Jawa Timur
Untuk jam bukanya dari Hutan Hujan Bistro Surabaya ini, jam bukanya mulai pukul 10 pagi sampai 10 malam di setiap harinya.
Jam Buka Hutan Hujan Bistro Surabaya
Setiap Hari 10.00 - 22.00 WIB
Lokasi Hutan Hujan Bistro Surabaya
Lokasinya ini tak jauh dari Alun Alun Surabaya, hanya kurang lebih 750 meter.
Lokasi dari Hutan Hujan Bistro ini berada di Jl. Embong Sawo, Embong Kaliasin, Kec. Genteng, Surabaya, Jawa Timur 60271. Akses dan rutenya bisa klik gmpas Hutan Hujan Bistro.
Hutan Hujan Bistro Surabaya Fasilitas | Photo G by @cafehitssurabaya |
Hutan Hujan Bistro Surabaya Jam Buka | Photo IG by @cafehitssurabaya |
Hutan Hujan Bistro Surabaya Lokasi | Photo IG by @cafehitssurabaya |
Bistro Terbaru Surabaya | Photo IG by @ cafehitssurabaya |
Tempat Nongkrong Baru Surabaya | Photo IG by @cafehitssurabaya |
Demikian ulasan informasi mengenai Hutan Hujan Bistro, tempat hangout baru yang hits di pusat kota Surabaya. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat nongkrong baru di Surabaya. Kritik dan saran warmly accept, sekian..