Kopilikasi Pangeran Jayakarta Harga Menu dan Lokasi - Salah satu kota di Provinsi Jawa Barat yang hits dan terkenal akan tempat nongkrongnya selain Bandung dan Bogor yakni Bekasi. Bekasi memang terkenal akan industri perkantorannya yang padat namun juga tempat nongkrongnya selalu menjadi destinasi akhir pekan.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang menarik, cabang barunya Kopilikasi yang wajib untuk dikunjungi. Tempat bernama Kopilikasi Pangeran Jayakarta, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru cabang keduanya Kopilikasi yang cocok buat tempat berkumpul bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.
Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi | Photo IG by @kopipep |
Kopilikasi Pangeran Jayakarta merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru dengan design bangunan aesthetic dan instagramable di Bekasi. Cafe baru yang hits ini baru opening pada 1 Mei 2023 kemarin yang ramai dikunjungi.
Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi ini menawarkan tempat yang luas dan nyaman dengan sentuhan industrial modern. Konsepnya yang menarik dan terlihat modern cocok buat nongki atau hangout sambil hunting foto bareng teman.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi Jawa Barat
Cafe cabang terbaru dari Kopilikasi ini berlokasi di kawasan Jalan Pangeran Jayakarta, RT.004/RW.004, Harapan Mulya, Kota Bekasi, Bekasi yang tak jauh dari pusat kota dan terbilang strategis karena berada di pinggir jalan yang tentunya membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.
Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong baru dengan sentuhan industrial modern yang terlihat aesthetic di setiap sudutnya. Cabang keduanya ini menawarkan area yang lebih luas dari sebelumnya, dengan sentuhan design industrial modern dan di setiap sudutnya ini terlihat aesthetic. Cocok buat kalian hangout akhir pekan dan sore hari.
Kopilikasi Pangeran Jayakarta Daya Tarik | Photo IG by @kopipep |
Areanya ini di dominasi oleh outdoor yang terlihat menonjol dengan konsep industrialnya, selain itu ada area indoor yang tak kalah keren yang cocok buat kalian nugas atau ngobrol serius sama klien dan teman. Apalagi sentuhan di shape shape temboknya ini terlihat sangat aesthetic, instagramable buat foto foto.
Untuk menu Kopilikasi Pangerang Jayakarta ini cukup beragam dan banyak pilihan menu yang dapat kalian pesan. Varian coffee dan non coffeenya yang enak dan segar segar tentunya cocok buat teman kalian ngobrol atau nugas bareng teman.
Fasilitas Kopilikasi Pangeran Jayakarta Harapan Mulya Bekasi
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Kopilikasi Pangeran Jayakarta ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- AC
- Wifi
- Colokan
- Toilet
- Mushola
- Area Indoor dan Outdoor
- dan lain lain
Harga Menu Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi
Kopilikasi Pangeran Jayakarta Harga Menu | Photo IG by @kopipep |
Berikut daftar harga menu Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi
COFFEE
- Americano 28K
- Aren Latte 28K
- Kopi Susu Likasi 26K
- Capucino 31K
- Vanilla Latte 31K
- Hazelnut Latte 31K
- Kopi Susu Haluu 24K
- Banana Latte 31K
- Latte 31K
NON COFFEE
- Redvevet 28K
- Lychee Yakult 24K
- Taro 28K
- Choco Banana 31K
- Chocolate 25K
- Mango Yakult 24K
- Matcha 31K
- Tiramisu 29K
Jam Buka Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi Jawa Barat
Untuk jam bukanya dari Kopilikasi Pangeran Jayakarta ini, jam bukanya mulai pukul 8 pagi sampai 11 malam di setiap hariinya.
Jam Buka Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi
- Setiap Hari 08.00 -23.00 WIB
Lokasi Kopilikasi Pangeran Jayakarta Bekasi
Dari pusat kota Bekasi membutuhkan waktu tempuh 16 menit perjalanan dengan jarak tempuh 5,4 Km.
Lokasi dari Kopilikasi Pangeran Jayakarta ini berada di Jalan Pangeran Jayakarta, RT.004/RW.004, Harapan Mulya, kota bekasi, Kota Bks, Jawa Barat 10460. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Kopilikasi Pangeran Jayakarta.
Kopilikasi Pangeran Jayakarta Fasilitas | Photo IG by @kopipep |
Kopilikasi Pangeran Jayakarta Jam Buka | Photo IG by @kopipep |
Kopilikasi Pangeran Jayakarta Lokasi | Photo IG by @kopipep |
Coffeeshop Terbaru Bekasi | Photo IG by @kopipep |
Spot Hangout Baru | Photo IG by @kopipep |
Coffeeshop Baru Bekasi | Photo IG by @kopipee |