Wonderlust Jogja Lokasi dan Harga Menu - Jogja selalu ada yang menarik dan menyita perhatian dengan tempat tempat menariknya yang baru dan instagramable. Selain wisatanya yang terus di kembangkan dengan berbagai inovasinya, tempat nongkrong atau cafe dan coffeeshopnya juga menjamur dengan konsep yang menarik untuk dikunjungi.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang unik dan instagramable, tempat yang wajib untuk dikunjungi. Tempat bernama Wonderlust, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru yang unik dan terlihat aesthetic yang cocok buat tempat hangout bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.
Wonderlust Jogja | Photo IG by @ngopihariini |
Wonderlust merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki konsep unik dan kekinian dengan warna pallete yang keren di Jogja. Cafe baru yang sedang hits ini baru soft opening pada bulan Januari 2023 kemarin yang ramai dikunjungi.
Wonderlust Jogja ini menawarkan tempat yang cukup luas dan nyaman. Cafe baru dengan konsep bergaya kekinian dan terbilang unik dengan warna palletenya yang keren. Memiliki design bangunan yang instagramable dengan fasilitas yang cukup lengkap di dalamnya yang akan membuat betah dan nyaman berlama lama.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Wonderlust cafe, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Wonderlust Cafe Ngaglik Sleman Yogyakarta
Coffeeshop baru yang sedang viral di berbagai media sosial ini berlokasi di kawasan Jalan Kranji No.4A, RT.05/RW.19, Randuguang, Sariharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman yang letaknya tak jauh dari pusat kota dan berada di tempat yang strategis pinggir jalan yang mudah menemukannya tentunya membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.
Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong terbaru yang nyaman dengan konsep unik dan kekinian menggunakan warna pallete yang bagus dan keren. Bangunan cafe yang di design instagramable ini memiliki interior yang eye catching dan terlihat aesthetic yang cocok buat hangout dan nongki cantik sambil hunting foto. Ditambah dengan furniture yang bagus dan keren tentunya akan menjadi spot hangout baru yang hits di Jogja.
Wonderlust Jogja Daya Tarik | Photo IG by @ngopihariini |
Cafe hits ini memiliki area indoor dan outdoor yang sama sama nyaman dan keren. Area indoornya memiliki area yang cukup luas dengan banyak spot area seating berbagai pilihan dan terdapat coffee bar dengan deisgn keren warna putih clean. Untuk area outdoornya juga tak kalah instagramable dan keren, tempat duduk tribun yang di kelilingi tanaman hijau yang membuat terlihat segar. Enak buat nongki sore sorean ke malam.
Tempat hangout hits ini suasananya sangat asik dan menyenangkan buat nugas ataupun nongkrong bareng teman. Ditemani menu menu yang beragam dan banyak pilihan dari makanan dan minumannya.
Menu Wonderlust Jogja ini ada pilihan menu makanan snack, appetizer, maincourse hingga dessert dan minumannya ada kopi, non kopi, mocktail, tea dan lainnya. Cafe baru ini juga kids friendly dengan kids menu yang di hadirkan untuk kalian yang membawa anak anak. Tentunya akan memberikan kesan tersendiri.
Fasilitas Wonderlust Sleman Jogja
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Wonderlust Cafe ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- AC
- Wifi
- Colokan
- Toilet
- Mushola
- Area Indoor dan Outdoor
- Spot Foto
- Lapangan Bola Basket
- dan lain lain
Harga Menu Wonderlust Jogja
Wonderlust Jogja Harga Menu | Photo IG by @temanjalanmamang |
Berikut daftar harga menu Wonderlust Jogja
BITES
- Spring Rolls 37K
- Cakwe Udang 37K
- Wonton 37K
- Chicken Wings 42K
- Handcut Loaded Fries 42K
APPETIZER
- Chicken Quesadilla 47K
- Wonderlust Caesar Salad 47K
- Mushroom Soup 37K
- Calamari 47K
- Bruschetta 47K
MAINS
- Fish N Chips 65K
- Birria Beef Sandwich 72K
- Wonder Burger 67K
- Rib Eye Steak 195K
RICE MAINS
- Nasi Goreng Special 55K
- Nasi Goreng Cumi 63K
- Korwan Chicken Drum Stick 55K
- Lidah Cabe Ijo 72K
- Catch Of The Day 65K
PASTA
- Spaghetti Lidah Oseng Mercon 72K
- Aglio Olio 60K
- Creamy Mushroom 55K
DESSERT
- Wonderlust Brownie 42K
- Tiramisu 45K
- Strawberry Panacotta 35K
- Cake Of The Day 35K
- Gelato Of The Day 20K/ 1Scoop, 35K/ 2 Scoop
KID'S MENU
- Chicken Katsu 35K
- Spaghetti Tomato 35K
- Fish Finger 35K
- Nasi Goreng 35K
ESPRESSO BASED ( Ramona/ Lana/ Sofia )
- Espresso 27K/35K/35K
- Americano 30K/37K/37K
- Capucino 33K/42KK/42K
- Cafe Latte 35K/45K/45K
- Piccolo 30K/37K/37K
- Cafe Mocha 38K
- Extras Oat Milk 8K
- Extras Shot 8K
MANUAL BREW
- Tier I 80K
- Tier II 34K
TAP N CHEERS
- Wonder Root Beer 37K
MOCKTAILS
- Eclipse 40K
- Espresso Colada 40K
- Wonder Mule 33K
- Magnolia 33K
- Be My Muse 33K
MILK BASED
- Chocolate 32K/34K
- Matcha Greentea 38K/40K
- Strawberry Magic Milk 32K
- Wonder Latte 38K
ICED TEA & JUICE
- Ice Black GTea 28K
- Ice Lychee Tea 38K
- Ice Lemon Tea 38K
- Fresh Orange Juice 44K
- Watermelon Juice 44K
ARTISAN TEA
- English Breakfast Tea 30K
- Lemongrass Greentea 30K
- Lavender Myosotis Greentea 30K
- Gingerbread Black Tea 30K
- Orange Berry Black Tea 30K
Jam Buka Wonderlust Sleman Yogyakarta
Untuk jam bukanya dari Wonderlust Cafe ini, jam bukanya mulai pukul 8 pagi sampai 10 malam di setiap harinya.
Jam Buka Wonderlust Jogja
- Setiap Hari 08.00 - 22.00 WIB
Lokasi Wonderlust Jogja
Dari Tugu Jogja membutuhkan waktu tempuh 24 menit perjalanan dengan jarak tempuh 6,2 Km.
Lokasi dari Wonderlust cafe ini berada di Jalan Kranji No.4A, RT.05/RW.19, Randuguang, Sariharjo, Kec. Ngaglik, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Wonderlust.
Wonderlust Jogja Fasilitas | Photo IG by @ngopihariini |
Wonderlust Jogja Jam Buka | Photo IG by @ngopihariini |
Wonderlust Jogja Lokasi | Photo IG by @temanjalanmamang |
Coffeeshop Hits Jogja | Photo IG by @ngopihariini |
Cafe Terbaru Jogja | Photo IG by @ngopihariini |
Demikian ulasan informasi mengenai Wonderlust, tempat nongkrong baru yang hits dan unik di Jogja. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat hangout baru di Jogja. Kritik dan saran warmly accept, sekian..