Himalila Kintamani Bali Lokasi, Harga Kamar dan Menu - Bali merupakan destinasi wisata paling hits di Indonesia. Banyak turis lokal maupun mancanegara yang menjadikan Bali sebagai destinasi liburan. Salah satu tempat yang harus dikunjungi yakni Kintamani, di ini selalu saja ada yang baru mulai dari tempat penginapan hingga cafe.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah destinasi wisata baru yang sedang hits dan viral di berbagai media sosial, tempat nongkrong sekaligus tempat menginap yang wajib untuk dikunjungi. Tempat bernama Himalila, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki suites yang cocok di jadikan sebagai tempat hangout ataupun staycation bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.
Himalila Kintamani Bali | Photo google by kihwan koo |
Himalila merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru sekaligus suites dengan pemandangan bukit, danau dan gunung Batur di Kintamani Bali. Tempat nongkrong baru yang hits ini baru soft opening pada 26 Januari 2023 kemarin yang ramai dikunjungi.
Himalila Kintamani Bali merupakan sebuah cafe sekaligus suites dengan konsep bernuansa putih. Menawarkan view alam Kintamani yang indah dan menakjubkan. Cafe baru ini memiliki suites sebanyak 7 kamar yang bisa kalian gunakan untuk menginap. Fasilitas yang lengkap dan memadai cocok untuk hangout dan juga staycation.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu dan kamar, jam buka dan lokasi dari Himalila Kintamani Bali, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Himalila Kintamani Bangli Bali
Tempat nongkrong baru yang sedang viral ini berlokasi di kawasan Jalan Raya Penelokan No.890, Batur Selatan, Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli yang berada tak jauh dari pusat kota dan berada di lokasi yang strategis mudah di jangkau tentunya membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Daya tarik utamanya ini cafe dan suite baru dengan menawarkan pemandangan alam Kintamani yang indah, dari bukit, danau hingga gunung Batur.
Cafe baru bernuansa putih ini memiliki area yang cukup luas dan nyaman. Bangunan dua lantai ini terdiri dari cafe di lantai atasnya dan suites di di lantai bawahnya. Designnya yang menarik dan kekinian tentunya banyak spot foto instagrambale di setiap sudutnya. Apalagi cafe dan suitesnya ini di manjakan dengan perbukitan, danau dan gunung Batur yang terlihat indah. Tentunya cocok buat tempat berlibur dan healing dengan menyegarkan pikiran dari aktivitas keseharian.
Himalila Kintamani Bali Daya Tarik | Photo google by Aswin H Candra |
Untuk cafenya ini memiliki area indoor dan outdoor yang nyaman dengan spot area seating yang lumayan banyak. Area indoornya memiliki interior yang menarik dan terdapat tanaman di tengahnya, sedangkan area outdoornya ini menjadi spot favorit di mana kalian bisa secara langsung melihat keindahan alam Kintamani. Dan di pinggirnya ini ada kolam kecil memanjang yang menambah suasana aesthetic dan keren saat nongkrong.
Untuk suitesnya ini berada di bawah cafenya. Terdapat 7 kamar yang bisa kalian pesan lewat Whatsaap. Harganya cukup terjangkau di tambah view memanjakan dari bukit, danau dan juga gunung Batur. Fasilitasnya juga cukup lengkap, ada meja kerja, kursi santai, balkon dengan bathtub, kasur king size, tv, wifi, hingga shower bathroom dengan water heater.
Untuk menu Himalila cafe nya cukup lengkap dan beragam. Menunya dari asian hingga western dengan aneka minuman kopi, non kopi, tea, mocktail dan lainnya. Harga menunya terjangkau, cocok buat ngumpul bersama teman ataupun keluarga. Tentunya tempat ini sangat worth it buat liburan kalian saat di Bali, bisa nongkrong juga bisa staycation dengan di manjakan view alam Kintamani yang indah.
Fasilitas Himalila Batur Selatan Kintamani Bangli
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Himalila ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- AC
- Spot Foto
- Wifi
- Colokan
- Area Indoor dan Outdoor
- Toilet
- dan lain lain
Suites Facilities
- Welcome Drink
- Breakfast 2 orang
- King Size Bed
- Wifi
- TV
- AC
- Shower Bathroom dengan water heater
- Balkon dengan bathtub
- Meja Kerja
- Kursi Santai
Harga Menu Himalila Cafe Kintamani Bali
Himalila Kintamani Bali Harga Menu | Photo IG by @dektajuna |
Berikut daftar harga menu Himalila Cafe Kintamani Bali
BREAKFAST DELIGHTS
- Tropical Fruits Smoothies 50K
- Egg Benedict On Sour Dough 65K
- Smash Avocado on Sour Dough 60K
- Croissant Buggle Scrambel Egg 50K
- Fluffy Pancake 50K
- Fresh Fruit Salad 50K
WESTERN
- Hamalila Club Sandwich 75K
- Chicken Burger 65K
- Hamalila Burger 80K
- Chicken Steak 65K
- Tuna Steak 75K
- Fish & Chips 65K
- Spaghetti Carbonara 70K
- Spaghetti Bolognaise 65K
- Spaghetti Marinara Seafood 70K
- Spaghetti Aglio Olio Tuan 70K
PIZZA
- Margarita 70K
- Pepperoni Picanto 95K
- Chicken & Pesto 85K
- Vegetable 80K
- Seafood 95K
- Pepperoni Jalapeno 95K
- Cheese 95K
- Garlic Bread 70K
ASIAN
- Nasi Goreng Hinalila Chicken 50K
- Mie Goreng Himalila Chciken 50K
- Nasi Goreng Seafood 60K
- Mie Goreng Seafood 60K
- Ayam Kung Po 60K
- Ayam Ricarica 60K
- Seafood Ricarica 70K
- Thai Green Chicken Curry 60K
- Thai Red Beef Curry 70K
- Daging Sambal Ijo 70K
- Cap cay Seafood 70K
- Sop Buntut 95K
SALADS
- Grilled Chicen Salad 65K
- Grilled Tuna Salad 65K
- Caesar Salad 70K
SNACK
- French Fries 35K
- Vegetable Spring Rol 40K
- Chicken Wings Thai Style 45K
- Chciken Wings Western BBQ 45K
- Chicken Strip 55K
- Calamari Fritti 60K
DESSERT
- Pisang Goreng 40K
- Slice of Cakes 50K
OUR SIGNATURE TEA POT
- Himalila 50K
- Winter In Bali 50K
- Shooting Star 50K
HIMALILA MOCKTAILS
- Hima Moment 45K
- Waking Up in Batur 45K
- Kintamani Gaga 45K
- Black Lava 45K
HIMALILA COCKTAILS
- Fancy Bangli 90K
- Ginger Space 90K
- Batur Passion 90K
- Hima Strawberry Lemonade 90K
- Alila Basil Strawberry Cookiy 90K
- Blue Caldera 90K
JUICE
- Mango/ Strawbery/ Dragon Fruit/ Pineapple/ Tangerine/ Watermelon/ Pepaya 35K
- Mixed Juice 40K
COFFEE
- Espresso 20K
- Double Espresso/ Machiato 25K
- Americano/ Piccolo 30K
- Capucino/ Cafe Latte/ Flat White/ Affogato 35K
- Mochacino/ Hazelnut Latte/Vanilla Latte/ Caramel Latte 40K
NON COFFEE
- Greentea Latte 40K
- Redvelvet Latte/ Taro Latte/ Chocolate 35K
FRAPPE
- Mocha/ Caramel/ Vanilla/ Hazelnut 40K
TEA
- Tea 25K
- Lemon Tea/ Thai Tea/ Ginger Tea/ Lychee Tea 30K
MILKSHAKE
- Vanilla/ Banana/ Greentea/ Strawberry/ Chocolate 40K
SOFT DRINKS
- Sprite/ Coke/ Coke Zero/ Tonic 25K
- Reflection Mineral Water/ Sparkling Water 25K
BEER
WINES
CLASSIC COCKTAILS
Harga Kamar Suites Himalila Kintamani Bali
Himalila ini tersedia suites 7 kamar dengan fasilitasnya yang cukup lengkap, berikut harga kamar Himalila Kintamani Bali
Harga Kamar Himalila
- Senin - Kamis Rp. 1.200.000/ kamar/ malam/ nett
- Jum'at - Minggu Rp.1.500.000/ kamar/ malam/ nett
- Weekly Rate Rp. 7.000.000/ kamar/ nett
Complimentari Welcome Drink upon arival
Complimentary breakfast for 2 persons
Complimentary wifi access
Informasi dan reservasi bisa hubungi WA 081236304071 atau akun Instagramnya @himalilacafe
Jam Buka Himalila Kintamani Bangli Bali
Untuk jam bukanya dari Himalila ini, jam buka cafenya mulai pukul 8 pagi sampai 8 malam di setiap harinya. Dan waktu Check In dan Check Outnya Himalila Suites ini, saat Check in pukul 2 siang dan Check Out pukul 12 siang.
Jam Buka Himalila Kintamani Bali
- Setiap Hari 08.00 - 20.00 WITA
Himalila Suites
- Check In 14.00 WITA
- Check Out 12.00 WITA
Lokasi Himalila Kintamani Bali
Letaknya tak jauh dari pusat kota Kintamani, jika kalian dari Denpasar membutuhkan waktu tempuh 1 jam 46 menit perjalanan dengan jarak tempuh 54,5 Km.
Lokasi dari Himalila ini berada di Jalan Raya Penelokan No.890, Batur Sel., Kec. Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali 80652. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Himalila.
Himalila Kintamani Bali Fasilitas | Photo google by Daniel Vince Go |
Himalila Kintamani Bali Jam Buka | Photo google by mapnr |
Himalila Kintamani Bali Lokasi | Photo google by Aswin H Candra |
Wisata Baru Kintamani Bali | Photo google by ONR Kim |
Cafe Hits Bali | Photo google by mapnr |
Demikian ulasan informasi mengenai Himalila, sebuah cafe dan suites baru yang sedang hits di Kintamani Bali. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat liburan baru di Bali. Kritik dan saran warmly accept, sekian..