Bromo Hillside Malang Lokasi, Harga Tiket dan Menu - Malang memiliki banyak destinasi wisata menarik yang ramai dikunjungi. Salah satu kawasan favorit para wisatawan yakni gunung Bromo, selain itu juga ada tempat nongkrong yang hits dengan konsepnya yang menarik dan saat ini sedang viral.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang tengah viral dan di gandrungi banyak wisatawan, tempat yang wajib untuk dikunjungi. Tempat bernama Bromo Hillside, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru yang unik dengan menyuguhkan pemandangan 360 derajat sebagai tempat hangout bersama teman, keluarga atau kerabat dekat.
Bromo Hillside Malang | Photo IG by @puttri_widiaaa |
Bromo Hillside merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki konsep unik dan menarik menyuguhkan pemandangan keindahan alam Bromo di Malang. Cafe baru yang viral ini baru soft opening pada 29 Desember 2022 kemarin yang ramai dikunjungi.
Bromo Hillside Malang masih berada di dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru /TNBTS yang baru dan di gandrungi banyak pengunjung. Cafe dengan design unik menyuguhkan bangunan dengan sky bridge melingkar di area rooftopnya dengan suguhkan panorama alam 360 derajat yang sangat mengagumkan. Tak heran meskipun baru di buka cafe ini selalu ramai dengan pengunjungnya.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Bromo Hillside, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Bromo Hillside Ngadas Pocokusumo Malang Jawa Timur
Cafe baru unik yang keren ini berlokasi di kawasan Jalan Bromo Semeru, Dusun Jarak Ijo, Ngadas, Kec. Poncokusumo, Kabupaten Malang yang masuk ke dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru yang letaknya tak jauh dari gerbang masuk TNBTSnya yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.
Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong baru yang viral dengan suguhan view pemandangan 360 derajat dengan keindahan alam Bromo yang mempesona. Cafe baru yang hits di berbagai media sosial dan di bicarakan banyak orang ini memiliki design unik yang cocok untuk hunting foto berlatarbelakang view 4 gunung sekaligus, yakni gunung Semeru, Bromo, Arjuno dan Kawi. Dan saat cuaca kurang bersahabat pesona kabut akan terlihat syahdu.
Bromo Hillside Malang Daya Tarik | Photo by @annisa_taruna.sakti |
Design cafe yang unik dengan bangunan skybridge melingkar di area rooftopnya dimana kalian bisa nongkrong sembari berswafoto dan menikmati keindahan alam Bromo yang begitu indah. Selain itu kalian juga bisa nongki di lantai dasarnya. Apalagi menu yang di hadirkan ini cocok buat menemani kalian berlibur dan juga hangout, rasanya yang lezat dan menarik buat di coba.
Bromo Hillside yang merupakan sebuah cafe dengan view alam Bromo yang indah ini memiliki area indoor dan outdoor. Banyak area seating yang bisa kalian pilih, selain itu fasilitasnya juga terbilang lengkap dan memadai.
Cafe hits dengan konsep yang unik dan berbeda, bisa di bilang anti mainstream ini menyediakan berbagai menu yang menarik dan wajib kalian coba. Menu Bromo Hillside dari makanan berat, snack, dessert hingga minuman kopi, non kopi, tea dan lainnya. Harganya cukup terjangkau dan rasanya yang lezat tentunya harus kalian cicipi.
Fasilitas Bromo Hillside Malang Jawa Timur
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Bromo Hillside ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- Toilet
- Mushola
- Area Indoor dan Outdoor
- Skybridge
- Rooftop
- dan lain lain
Harga Tiket Masuk Bromo Hillside Malang
Bromo Hillside Malang Harga Tiket Masuk | Photo IG by @wulanmustikaaa |
Untuk harga tiket masuk Bromo Hillside ini cukup terjangkau. Dan karena masuk ke dalam kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru tersebut kalian terlebih dahulu membayar tiket masuknya sebelum ke Bromo Hillside.
Berikut daftar harga tiket masuk Bromo Hillside Malang
Harga Tiket Masuk Taman Nasional Bromo Tengger Semeru
- Weekdays 29K
- Weekend 34K
Harga Tiket Masuk Bromo Hillside
- Dewasa 35K
- Anak Anak 25K
- Paket Tiket Masuk dengan kopi & snack 50K
Harga Menu Bromo Hillside Malang
Berikut daftar harga menu Bromo Hillside Malang
SMOOTHIE 35K
- Strawberry Smoothie, Banana Smoothie
MOCKTAIL
- Strawberry Mojito 30K
- Sunset Orange Bromo 30K
- Lychee Mojito 30K
- Lemon Squash 25K
- Lemon Mint 25K
- Sunrise Punch Jemplang 30K
- Bromo Squash 25K
- Blackberry Mojito 30K
- Orange Squash 25K
- Orange Mojito 30K
TRADITIONAL DRINK
- Bromo Herbal Drink 20K
- Wedang Jahe 20K
- Wedang Uwuh 25K
- Susu Jahe Merah 20K
TRADITIONAL COFFEE
- Kopi Tubruk/ Kopi Kluthuk/ Kopi Tubruk Susu/ Vietnam Coffee 20K
- Ginger Coffee 23K
TEA
- Original Tea 15K
- Lemon Tea/ Mint Tea/ Strawberry Tea/ Apple Tea Honey/ Lychee Tea 18K
MINUMAN
- Black Coffee 20K
- Kopi Susu Tengger 20K
- Teh Tawar 10K
- Teh Manis 10K
- Mineral Water 8K
- Susu Hangat 20K
COFFEE
- Espresso 18K
- Americano 23K
- Capucino 25K
- Cafe Latte 25K
- Cafe Mocha 25K
- Caramel Machiato 25K
- Kopi Susu Gula Aren 28K
PAKET MAKAN
- Paket Bromo E 47K
- Paket Semeru 95K
- Ginger Coffee 1 Water Boiler 900K
- Salad Buah Oval Plate 150K
- Paket Tengger 68K
- Paket Makan 2 68K
- Paket A 75K
- Happey Meals 50K
MENU SARAPAN
- Nasi Soto Ayam 45K
NUSANTARA
- Nasi Goreng Bromo 35K
- Nasi Goreng Seafood 45K
- Sop Buntut 80K
- Sop Iga 80K
- Buntut Goreng Rica 85K
- Iga Bakar Madu 85K
- Nasi Soto Ayam 30K
- Nasi Goreng Jambal 30K
- Nasi Putih 7K
- Telur 10K
- Kerupuk 5K
- Chicken Parmigiana 45K
- Sirloin Steak Cheese Sauce & BBQ Sauce 125K
- Spaghetti Bolognaise 40K
- Spaghetti Aglio Olio 40K
- Fettucini Carbonara 40K
ORIENTAL
- Mie Goreng/ Kuah/ Kuah Susu 27K
- Omelet 27K
DESSERT
- Banana Fritters 25K
SNACK & BITES
- American Potatoes 35K
- Cheesy Finger Fries 35K
- Wedges Potatoes 30K
- Rebusan 35K
- Cassava Nachos 40K
- Onion Rings 25K
Jam Buka Bromo Hillside Malang Jawa Timur
Untuk jam bukanya Bromo Hillside ini, jam bukanya mulai pukul 7 pagi sampai 5 sore di setiap harinya.
Jam Buka Bromo Hillside Malang
- Setiap Hari 07.00 - 17.00 WIB
Lokasi Bromo Hillside Malang
Di rekomendasikan lewat jalur via Malang Tumpang, dari pusat kota Malang membutuhkan waktu tempuh 1 jam 12 menit perjalanan dengan jarak tempuh 40,6 Km.
Lokasi dari Bromo Hillside ini berada di Jalan Bromo Semeru, Dusun Jarak Ijo, Ngadas, Kec. Poncokusumo, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65157. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Bromo Hillside.
Bromo Hillside Malang Fasilitas | Photo IG by @wulanmustikaaa |
Bromo Hillside Malang Jam Buka | Photo IG by @wulanmustikaaa |
Bromo Hillside Malang Lokasi | Photo IG by @wulanmustikaaa |
Tempat Nongkrong Hits Malang | Photo IG by @jemberrayatrans1 |
Demikian ulasan informasi mengenai Bromo Hillside, cafe baru yang hits dan viral view 360 derajat keindahan alam Bromo di Malang. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat hangout baru di Malang. Kritik dan saran warmly accept..