Savana Coffee & Space Jogja Harga Menu dan Lokasi - Mengunjungi kota Jogja rasanya kurang lengkap jika belum ke Malioboro, salah satu ikon wisata yang hits dan terkenal di Kota Jogja. Selain ke Malioboro yang enak buat nongki dan hangout juga ada banyak tempat nongkrong daerah Jogja Utara yang tak boleh terlewatkan.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang menarik dan hits, view sawah memanjakan tentunya wajib untuk dikunjungi. Tempat bernama Savana Coffee & Space, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru dengan view sawah yang cocok buat tempat berkumpul bersama teman, keluarga atau kerabat dekat.
Savana Coffee & Space Jogja | Photo IG by @cafe.jogjakarta |
Savana Coffee & Space merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki konsep nuansa tropical view sawah di Jogja. Coffeeshop baru yang baru opening pada 8 Januari 2023 kemarin yang ramai dikunjungi.
Savana Coffee & Space Jogja ini menawarkan tempat yang cukup luas dan nyaman. Konsep cafe dengan sentuhan tropical ini di manjakan view persawahan. Fasilitasnya cukup lengkap yang selain cocok buat nongki juga nyaman buat nugas.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik , fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Savana Coffee & Space, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Savana Coffee & Space Sleman Jogja
Cafe baru kawasan Jogja Utara ini berlokasi di daerah Gandok, RT 04, RW 20, Sinduharjo, Ngaglik Sleman dengan design menarik dan kekinian view sawah yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong baru yang nyaman view persawahan dengan sentuhan nuansa tropical yang kekinian dan instagramable.
Coffeeshop hits ini memiliki arae yang cukup luas dan nyaman. Tempat nongkrong baru yang di manjakan view sawah yang ijo ijo cocok buat healing dan santai sejenak dari aktivitas sehari hari. Konsep cafenya tropical dengan design yang instagramable. Suasananya tenang bisa menikmati view ijo ijo dan juga sunsetan di rooftopnya
Savana Coffee & Space Jogja Daya Tarik | Photo IG by @savanacoffeeandspace |
Cafe baru ini memiliki area indoor, outdoor, semi outdoor hingga area rooftop. Spot seatingnya juga lumayan banyak dan bikin betah berlama lama. Apalagi fasilitasnya juga lengkap yang selain enak buat hangout juga bisa sekalian nugas atau work from cafe.
Suasana sore adalah vibes terbaik, dimana angin semilir sepoi sepoi dan juga jauh dari kebisingan kendaraan lalu lalang. Apalagi area rooftop yang mana kalian bisa menikmati view sunset di tengah sawah. Cocok buat healing sejenak.
Untuk menu Savana Coffee & Space Jogja ini cukup lengkap dan beragam. Menu makanan berat, snack hingga minuman kopi, non kopi, tea dan lainnya. Harganya terjangkau, cocok buat kalangan pelajar dan mahasiswa. Salah satu referensi ngopi sore tepi sawah yang syahdu di Jogja.
Fasilitas Savana Coffee & Space Sinduharjo Ngaglik Sleman
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Savana Coffee & Space ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- Wifi
- Colokan
- Mushola
- Toilet
- Area Indoor, Outdoor, Semi Outdoor dan Rooftop
- Spot Foto
- dan lain lain
Harga Menu Savana Coffee & Space Jogja
Savana Coffee & Space Jogja Harga Menu | Photo IG by @cafe.jogjakarta |
Berikut daftar harga menu Savana Coffee & Space Jogja
ESPRESSO BASED
- Americano 13K
- Capucino 18K
- Caffe Latte 18K
- Mochacino 20K
- Caramel Latte 20K
- Hazelnut Latte 20K
SIGNATURE COFFEE
- Coffee Cheese Regal 23K
- Kopi Susu Aren 18K
- Kopi Susu Banana 18K
- Kopi Susu Pandan 20K
- Kopi Susu Rum 20K
- Kopi Susu Starwberry 18K
- Kopi Susu Original 15K
- Savana Coffee 23K
- Kopi Susu Melon 18K
ICE BLEND
- Milk Banan 15K
- Milk Mango 15K
- Milk Melon 15K
- Milk Strawberry 15K
MANUAL BREW
- V60 18K
- Vietnam Drip 18K
- Japanese 18K
NON COFFEE
- Coklat 18K/21K
- Matcha 18K/21K
- Taro 18K/21K
- Redvelvet 18K/21K
- Black Charcoal 18K/21K
SIGNATURE NON COFFEE
- Milk Choco Cheese Regal 23K
- Lychee Yakult 20K
- Mango Yakult 20K
- Rum Regal 20K
- Banana Cheese Regal 23K
REFRESH DRINK
- Curacao Squash 18K
- Lemon Squash 18K
- Strawberry Squash 18K
- Lychee Squash 20K
- Black Mamba 23K
SPECIAL TEA
- Original Tea 8K/10K
- Lychee Tea 18K/21K
- Lemon Tea 18K/21K
- Strawbery Tea 18K/21K
- Thai Tea 22K
- Chicken Asam Manis 23K
- Chicken Pedas Manis 23K
- Chicken Blackpepper 23K
- Chicken Matah 20K
- Chciken Tiram 23K
- Chicken Teriayki 23K
- Fried Rice Savana 15K
- Mie Sambal Matah 15K
- Mie Savana 20K
- BBQ Chicken French Fries 25K
SNACK
- French Fries 15K
- Mix Platter 20K
- Roti Mariam 20K
- Kebab 15K
- Pisang Katsu 15K
- Bread Savana 23K
- Mendoan Mini 10K
- Cireng 15K
- Baluran ( Roti Sosis + Topping ) 15K
Jam Buka Savana Coffee & Space Sleman Yogyakarta
Untuk jam bukan Savana Coffee & Space ini, jam bukanya mulai pukul 9 pagi sampai 12 malam di setiap harinya.
Jam Buka Savana Coffee & Space Jogja
- Setiap Hari 09.00 - 24.00 WIB
Lokasi Savana Coffee & Space Jogja
Dari Tugu Jogja membutuhkan waktu tempuh 26 menit perjalanan dengan jarak tempuh 7,9 Km. Berada di area persawahan yang lokasinya juga mudah dan dapat dijangkau.
Lokasi dari Savana Coffee & Space ini berada di Dusun Gandok, RT 04, RW 20, Sinduharjo, Ngaglik, Sleman, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Savana Coffee & Space.
Savana Coffee & Space Jogja Fasilitas | Photo IG by @cafe.jogjakarta |
Savana Coffee & Space Jogja Jam Buka | Photo IG by @cafe.jogjakarta |
Savana Coffee & Space Jogja Lokasi | Photo IG by @cafe.jogjakarta |
Coffeeshop Hits Jogja | Photo IG by @cafe.jogjakarta |
Cafe Hits Jogja | Photo IG by @cafe.jogjakarta |
Demikian ulasan informasi mengenai Savana Coffee & Space, tempat nongkrong baru yang hits di Jogja. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat nongkrong baru di Jogja. Kritik dan saran warmly accept, sekian..