Rpublic Bandung Lokasi dan Harga Menu - Bandung memang menjadi pusat perhatian banyak kalangan. Dari tempatnya yang indah dan sejuk juga tempat tempat wisata dan tempat nongkrongnya yang semakin hari semakin bertambah dengan berbagai konsep yang menarik dan instagramable.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang hits dan nyaman, tempat ngechill baru yang wajib untuk dikunjungi. Tempat bernama Rpublic. sebuah tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki konsep menarik yang hits dan kekinian yang cocok sebagai tempat berkumpul bersama teman, keluarga dan kerabat dekat.
Rpublic Bandung | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Rpublic merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe baru yang memiliki konsep modern dan kekinian di Bandung. Tempat nongki baru ini adalah cafe & resto baru yang baru opening pada 29 Januari 2023 kemarin yang ramai dikunjungi.
Rpublic Bandung ini menawarkan tempat yang cukup luas dan memiliki suasana yang nyaman. Tempat hangout baru ini menempati bangunan rumah tua Belanda yang disulap menjadi cafe modern yang terlihat aesthetic dan instagramable. Fasilitasnya yang cukup lengkap tentunya tempat nongki yang lebih ke cafe & resto ini cocok buat hangout dan nugas.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Rpublic Bandung, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Rpublic Bandung Wetan Bandung Jawa Barat
Tempat nongki baru yang sedang hits ini berlokasi di kawasan Jalan Bahureksa No.15, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung yang letaknya tidak jauh dari jalan dan pusat kota sehingga mudah menemukannya. Cafe & resto baru yang menempati bangunan tua Belanda yang di ubah menjadi cafe instagramable nan aestehtic yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.
Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong baru yang nyaman dengan konsep modern dan kekinian dari rumah tua Belanda yang di ubah menjadi cafe & resto yang aestehtic dan instagramable. Cafe baru ini sudah terlihat dari fasad depan yang terlihat biasa saja bekas rumah Belanda namun setelah masuk dan sampai belakang akan di buat takjub. Perpaduan konsep homie di bagian depannya dan area belakang yang dibuat dengan design leveling modern dan kekinian.
Rpublic Bandung Daya Tarik | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Saat masuk kalian akan di sambut dengan area coffee bar dan dua ruang duduk dimana merupakan basic dari bangunan utamanya. Kemudian masuk ke area belakang dengan design leveling dua lantai yang memiliki perpaduan tone yang keren dan memberikan nuansa nyaman dan asik bikin betah berlama lama. Disini kalian bisa memilih tepat duduk sesuka kalian karena memang pilihannya banyak. Selain itu ada juga meeting room yang bisa kalian gunakan untuk keperluan acara private.
Selain area indoornya yang luas, terdapat area outdoor di samping bangunan rumah tua bekas Belandanya. Tidak terlalu luas namun cukup nyaman buat santai sejenak.
Untuk menu Rpublic Bandung ini beragam dari makanan dan minumannya. Menu makanannya ada makanan berat dan juga cemilan hingga minuman kopi dan non kopinya. Menu menarik dengan harga yang cukup terjangkau untuk menemani hangout dan nugas kalian.
Fasilitas Rpublic Citarum Bandung Wetan Kota Bandung
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Rpublic ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- AC
- Wifi
- Colokan
- Spot Foto
- Toilet
- Mushola
- Area Indoor dan Outdoor
- Meeting Room
- dan lain lain
Harga Menu Rpublic Bandung
Rpublic Bandung Harga Menu | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Berikut daftar harga menu Rpublic Bandung
COFFEE
- Long Black 28K
- Piccolo 30K
- Capucino 30K/35K
- Flat White 33K
- Latte ( Vanilla, Caramel, Hazelnut ) 33K/35K
- Matcha 33K/35K
MILK BASED
- Chocolate 30K/35K
- Matcha 30K/35K
- Banana 30K/35K
- Redvelvet 30K/35K
- Charcoal 35K/38K
- Taro 30K/35K
SODA 32K
- Strawberry, Orange, Pecah, Lychee
TEA
- Lemon 25K
- Lychee 28K
- Peach 28K
- Strawberry 30K
- Infused Tea by Pitcher 50K
GOURMET TEA 30K
- Black, Green, Herbs & Flower Tea
JUICE 40K
- Savana, Flores, Lhoksumawe
APPETIZER
- Nachos Rendang Melinjo Padang 45K
- Crispy Chicken Skin 35K
- Tahu Cabe Garam 35K
- French Fries 30K
- Crispy Mushroom 32K
- Calamary 40K
- Chicken Wings 40K
BREAKFAST
- Bubur Bali 45K
- Nasi Kuning 65K
SHARING
- Sate Rembiga Lombok 66K
- Sate Kulit Rempah Yogyakarta 30K
- Sate Maranggi Purwakarta 66K
- Mixed Seafood Jimbaran 70K
- Cumi Bakar Merah 45K
PIZZA
- Mushroom 40K
- Cheese 45K
- Beef Sambal Ijo 50K
- Salmon 60K
SALAD
- Rpubilc Special Salad 60K
- Caesar Salad 60K
Jam Buka Rpublic Citarum Bandung
Untuk jam bukanya dari Rpublic ini, jam bukanya mulai pukul 7 pagi sampai 10 malam di setiap harinya.
Jam Buka Rpublic Bandung
- Setiap Hari 07.00 - 22.00 WIB
Lokasi Rpublic Bandung
Dari pusat kota Bandung membutuhkan waktu tempuh 6 menit perjalanan dengan jarak tempuh 1,6 Km. Berada tidak jauh dari Gedung Sate Bandung hanya berjarak 650 meter.
Lokasi dari Rpublic ini berada di Jalan Bahureksa No.15, Citarum, Kec. Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40115. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Rpublic.
Rpublic Bandung Fasilitas | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Rpublic Bandung Jam Buka | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Rpublic Bandung Lokasi | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Cafe Hits Bandung | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Cafe Terbaru Bandung | Photo IG by @ratnaprawitasari |
Demikian ulasan informasi mengenai Rpublic, tempat hangout baru yang hits di Bandung. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat nongki baru di Bandung. Kritik dan saran warmly accep, sekian..