Omah Kembang Merbabu Lokasi, Menu dan Harga Villa Terbaru - Magelang memiliki sebutan kota sejuta bunga, daerah dengan dataran tinggi juga pegunungan yang memiliki view indah dan udara sejuk. Banyak tempat wisata menarik yang cocok di jadikan destinasi liburan dan akhir pekan.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah obyek wisata yang tergolong baru dan sedang hits, tempat wisata yang wajib kalian kunjungi. Tempat bernama Omah Kembang Merbabu, sebuah tempat wisata baru yang menarik dengan tempatnya yang memiliki view indah seperti dataran eropa yang cocok sebagai destinasi liburan bersama teman, keluarga ataupun kerabat dekat.
Omah Kembang Merbabu Magelang | Photo IG by @omahkembangmerbabu |
Omah Kembang Merbabu merupakan sebuah obyek wisata terbaru yang sejatinya sebuah resort, hotel dan resto & cafe di Magelang. Wisata hits yang tengah populer ini masih tergolong baru karena belum lama di buka dan kini sudah menjadi destinasi yang ramai dikunjungi.
Omah Kembang Merbabu Magelang ini memiliki konsep dan juga design tempatnya yang kekinian. Viewnya yang indah dengan suasana seperti di dataran eropa. Banyak hal menarik yang di suguhkan mulai dari udara sejuk, bangunan megah hingga viewnya yang mempesona dan memanjakan.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga villa dan menu, jam buka dan lokasi dari Omah Kembang Merbabu, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Omah Kembang Merbabu Magelang Jawa Tengah
Wisata baru yang tengah populer di Magelang ini berlokasi di kawasan Jalan Ngablak - Grabag, Krangean, jogoyasan, Kec. Ngablak, Kabupaten Magelang yang memiliki view indah dan bangunan megah bernuansa eropa yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Daya tarik utamanya ini wisata baru Magelang bernuansa eropa yang di design menarik dengan view mempesona.
Wisata hits menyajikan pesona yang menawan dari segi bangunan dan juga tempatnya yang sejuk. Saat masuk kalian sudah di manjakan dengan bangunan megah berwarna putih seperti gedung putih Amerika. Konsep utamanya ini sebenarnya adalah cafe bernuansa outdoor. Kalian dapat menemukan spot area seating outdoor dengan beraneka ragam tempat duduk.
Omah Kembang Merbabu Daya Tarik | Photo IG by @omahkembangmerbabu |
Terdapat bangunan ala eropa yang begitu menarik sebagai spot foto yang instagramable. Selain salah satu ikon spot foto, bangunan eropa tersebut merupakan sebuah villa yang dapat kalian gunakan untuk staycation dengan harga yang terjangkau. Bangunan aestehtic yang cocok buat background foto dengan latar belakang pegunungan dan pepohonan hijau yang mirip seperti di negara swiss.
Selain menikmati banyak spot instagramable, terdapat juga sebuah kolam renang cantik yang menambah kesan menarik saat liburan di Omah Kembang Merbabu. Apalagi kalian juga bisa menikmati nongkrong kalian di temani menu menu dari cafe & restonya. Menunya cukup lengkap dan beragam dengan harga terjangkau.
Fasilitas Omah Kembang Merbabu Ngablak Magelang
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Omah Kembang Merbabu menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- Spot Foto
- Toilet
- Mushola
- Villa
- Camping Ground
- Resto & Cafe
- Kolam Renang
- dan lain lain
Harga Tiket Masuk Omah Kembang Merbabu Magelang
Omah Kembang Merbabu Daya Tarik | Photo IG by @saptoroalwin |
Untuk harga tiket masuk Omah Kembang Merbabu ini tidak di pungut biaya sama sekali alias gratis. Karena wisata ini merupakan cafe dan resort, kalian hanya perlu membayar harga menu yang kalian pesan.
Dan kalian akan di kenakan tarif parkir kendaraan. Untuk tarif sepeda motor 2 ribu rupiah sedangkan mobil 5 ribu rupiah.
- Harga Tiket Masuk Gratis
Tarif Parkir
- Sepeda Motor 2K
- Mobil 5K
Harga Menu Omah Kembang Merbabu
Berikut daftar harga menu Omah Kembang Merbabu
COFFEE
- Kopi Tubruk Nusantara 20K
- Kopi Tubruk Jahe 20K
- Kopi Susu 20K/21K
- Americano 18K/19K
- Capucino 21K/22K
- Coffee Latte 21K/22K
- Espresso 20K/21K
MINUMAN TRADISIONAL
- Teh Poci Trasan 27K
- Teh Poci Merbabu 27K
- Wedang Jahe 16K
- Wedang uwuh 16K
- Wedang Tape 16K/17K
- Wedang Tape Ketan 16K/17K
- Jekaje 22K
JUS/ SQUASH
- Jus Alpukat/ Mangga/ Jeruk 20K
- Jus Tomat 17K
- Jus Tape 20K
- lemon Squash/ Orange Squash 20K
- Banana Smoothies 22K
MINUMAN
- Susu Jahe 20K/21K
- Susu Murni 18K/19K
- Susu Coklat 20K/21K
- Coklat 17K/18K
- Milo 17K/18K
- Teh 10K/11K
- Teh Lemon 18K/19K
- Jeruk 18K/19K
- Matcha Latte/ Redvelvet Latte 20K/21K
- Teh Jahe 17K/18K
SNACK
- Ketan 22K
- Mix Paltter 25K
- Nugget 22K
- Sossis 22K
- Jamur 22K
- Kentang Goreng 22K
- Roti Bakar 19K
- Taep Coklat 22K
- Tape Goreng 17K
- Pisang Goreng original/ keju 19K/20k
- Singkong Goreng Original/ keju 19K/20K
- Tempe Crispi/ Goreng 19K
- Tahu Crispi/ Goreng 19K
- Geplak Goreng Ngablak 17K
- Tahu Walik Ngablak 17K
FOOD
- Nasi Kebuli Ayam 25K
- Nasi Goreng Awur Awur 25K
- nasi Goreng Jagung 25K
- Nasi Goreng Spesial 30K
- Nasi Goreng Seafood 32K
- Nasi Goreng Ayam 25K
- Nasi Goreng Magelangan 25K
- dan lain lain
SUP & SAYUR
- Sup Iga 50K
- Sup Matahari 20K
- Sup Senerek 30K
- Cah Kangkung 17K
- Cah Triwis 20K
- Cah Sawi 17K
Itulah beberapa menu yang dapat kalian pesan untuk menikmati liburan kalian di Omah Kembang Merbabu.
Harga Villa Omah Kembang Merbabu Magelang
Omah Kembang Merbabu ini memiliki 3 villa dengan type 2 kamar. Kamar pertama berkapasitas 6 orang dan type kamar kedua berkapasitas 4 orang. Fasilitasnya juga lengkap mulai dari tv, kamar mandi dengan water heater, living room, wifi hingga ada lapangan basket, kolam renang dan juga biliard.
- Harga Type Kamar kapasitas 6 orang 2 juta/ Malam
- Harga Type Kamar kapasitas 4 orang 700K/ Malam ( dengan sarapan) dan 400K ( tanpa sarapan )
Untuk informasi dan reservasi bisa hubungi akun instagramanya @omahkembangmerbabu
Jam Buka Omah Kembang Merbabu Magelang Jawa Tengah
Untuk jam buknya dari Omah Kembang Merbabu ini, jam bukanya mulai pukul 9 pagi sampai 7 malam di setiap harinya.
Jam Buka Omah Kembang Merbabu
- Setiap Hari 09.00 - 19.00 WIB
Lokasi Omah Kembang Merbabu Kopeng Magelang
Dari pusat kota Magelang membutuhkan waktu tempuh 49 menit perjalanan dengan jarak tempuh 28,4 Km. Terletak di bawah kaki gunung Merbabu.
Lokasi dari Omah Kembang Merbabu ini berada di Jalan Ngablak - Grabag, Krangean, jogoyasan, Kec. Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah 56194. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Omah Kembang Merbabu.
Omah Kembang Merbabu Fasilitas | Photo IG by @danielpoernomo |
Omah Kembang Merbabu Jam Buka | Photo IG by @veronicacaraniramelan |
Omah Kembang Merbabu Lokasi | Photo IG by @yudiawanyr |
Wisata Hits Magelang | Photo IG by @susanaputri |
Demikian ulasan informasi mengenai Omah Kembang Merbabu, tempat wisata baru yang hits di Magelang. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat wisata di Magelang. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..