Amberlee Coffee & Kitchen Malang Lokasi dan Harga Menu - Malang, kota yang menjadi destinasi wisata favorit untuk berlibur. Beragam wisata terdapat di kota Apel ini, selain itu juga banyak tempat nongkrong yang tak kalah menarik dengan berbagai konsep hits dan kekiniannya.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang hits dan kekinian, sebuah coffeeshop yang wajib untuk di kunjungi. Coffeeshop bernama Amberlee Coffee & Kitchen, sebuah tempat nongkrong atau cafe yang memiliki konsep menarik tropical vibes yang cocok untuk tempat berkumpul bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.
Amberlee Coffee & Kitchen Malang | Photo IG by @yudithyaprakoso |
Amberlee Coffee & Kitchen merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe yang memiliki konsep cafe tropical vibes yang estetik di Malang. Coffeeshop hits yang baru opening pada awal September 2022 kemarin ini menjadi salah satu jujugan dan ramai di kunjungi.
Amberlee Coffee & Kitchen Malang menawarkan tempat yang cukup luas dan nyaman dengan konsep cafe tropical yang estetik. Tempat hangout baru yang menarik dan kekinian dengan banyak spot instagramable buat foto foto. Suasananya dekat persawahan yang sejuk dan memanjakan mata, buat betah berlama lama.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Amberlee Coffee & Kitchen, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Amberlee Coffee & Kitcen Karang Ploso Malang Jawa Timur
Cafe baru yang tengah hits ini berlokasi di kawasan Jalan Sasando, Ketani, Tegalgondo, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang yang memiliki konsep tropical cafe yang estetik yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong baru yang nyaman dan estetik dengan tempatnya yang kekinian, instagramabel view persawahan.
Cafe baru yang menawarkan konsep tropical ini memiliki tempat yang estetik dengan view hamparan sawah dan udaranya sejuk membuat suasananya bikin betah berlama lama. Design tempat dengan bangunan yang estetik warna putih ini terlihat seperti nuansa pantai di Bali dari ornamen ornamen yang melekat pada bangunannya. Tempatnya kekinian dan instagramable cocok buat spot foto ootd sembari nongkrong cantik dengan teman.
Amberlee Coffee & Kitchen Malang Daya Tarik | Photo IG by @rizalfauzi450 |
Salah satu tempat nongkrong hits di Malang ini memiliki area indoor dan outdoor dengan berbagai tempat duduk yang memanjakan. Area seating dengan tempat duduk dari kursi, sofa, hingga lesehan bean bag yang sangat nyaman dan bikin betah untuk nongkrong, ngobrol hingga nugas pun terasa nyaman.
Suasana tempatnya juga memanjakan dengan view sawah dan udara sejuk, cocok sebagai tempat nongkrong atau hangout bersama teman sore sorean. Untuk menemani nongkrong kalian, cafe ini menyediakan berbagai menu yang cukup lengkap dari makanan dan minumannya. Harganya juga ramah di kantong, terjangkau.
Fasilitas Amberlee Coffee & Kitchen Karang Ploso Malang
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Amberlee Coffee & Kitchen ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- AC
- Wifi
- Spot Foto
- Toilet
- Mushola
- Colokan
- Area Indoor dan Outdoor
- Lesehan Bean Bag
Harga Menu Amberlee Coffee & Kitchen Malang
Amberlee Coffee & Kitchen Malang Harga Menu | Photo IG by @amberlee.mlg |
Berikut daftar menu Amberlee Coffee & Kitchen Malang
MAKANAN
- Ayam Goreng/ Bakar 15K/23K
- Bebek Goreng/ Bakar 18K/27K
- Chicken Katsu Spicy 17K
- Chicken Katsu Mozarella 23K
- Nasi Goreng Rempah 22K
- Nasi Putih 5K
- Tempe / Tahu 7K
- Telur 5K
- Kol Goreng 4K
- Usus 6K
- Kepala Ayam 7K
- Ceker Ayam 8K
- Ati Ampela 10K
SNACK
- Tahu Walik 15K
- Tahu Crispy 16K
- Jamur Crispy 18K
- Brokoli Crispy 14K
- French Fries 15K
- Mix Fries 25K
- Pizza 1 Slice 16K
- Sempol Ayam 20K
- Siomay Goreng 22K
- Salad Buah 17K
- Buah Potong 15K
- Ice Cream ( Vanilla, Chocolate, Strawberry ) 8K
COFFEE
- Americano 16K
- Cappucino 22K
- Latte 19K
- Mocha 24K
- Kopi Susu Jahe 15K
- Es Kopi Susu Gula Aren 18K
- Es Kopi Susu Balleys 25K
- Es Kopi Susu Rhum 23K
- Es Kopi Susu Hazelnut 19K
- Es Kopi Susu Caramel 19K
- Es Kopi Susu Pandan 18K
- Red Velvet 16K/19K
- Taro 16K/19K
- Matcha 15K/18K
- Chocolate 16K/20K
- Bubblegum 16K/15K
- Air Mineral 6K
- Kelapa Muda Susu 12K
- Thai Tea Ori 15K
- Teh Manis 10K
- Lychee Tea 18K
- Strawberry Tea 18K
- Lemon Tea 12K
- Jeruk Peras 10K
- Jeruk Nipis 10K
- Vanilla/ Chocolate/ Strawberry 17K
- Oreo/ Buble Gum 19K
- Virgin Mojito 16K
- Blue Mojito 18K
- Lychee Mojito 18K
- Lemon Mojito 19K
- Strawberry Mojito 19K
- Semangka/ Melon/ Jambu/Apel/ Wortel 12K
- Alpukat/ Buah Naga 13K
- Mangga 15K
- Durian 16K
Jam Buka Amberlee Coffee & Kitchen Malang Jawa Timur
Untuk jam bukanya dari Amberlee Coffee & Kitchen ini, jam bukanya mulai pukul 10 pagi sampai 10 malam di setiap harinya.
Jam Buka Amberlee Coffee & Kitchen Malang
- Setiap Hari 10.00 - 22.00 WIB
Lokasi Amberlee Coffee & Kitchen Malang
Dari pusat kota Malang ini membutuhkan waktu tempuh 23 menit perjalanan dengan jarak tempuh 8.1 Km.
Lokasi Amberlee Coffee & Kitchen ini berada di Jalan Sasando No.8, Ketani, Tegalgondo, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur 65152. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Amberlee Coffee & Kitchen.
Amberlee Coffee & Kitchen Malang Fasilitas | Photo IG by @amberlee.mlg |
Amberlee Coffee & Kitchen Malang Jam Buka | Photo IG by @amberlee.mlg |
Amberlee Coffee & Kitchen Malang Lokasi | Photo IG by @amberlee.mlg |
Cafe Terbaru Malang | Photo IG by @amberlee.mlg |
Coffeeshop Terbaru | Photo IG by @amberlee.mlg |
Demikian ulasan informasi mengenai Amberlee Coffee & Kitchen, tempat nongkrong baru yang hits nuansa tropical estetik di Malang. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat nongkrong atau hangout baru di Malang. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..