Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor Menu dan Lokasi - Kota Bogor, salah satu kota di bagian provinsi Jawa Barat yang menjadi tujuan favorit untuk berlibur selain Bandung. Memiliki udara sejuk dan view indah dari beragam wisata dan juga termasuk tempat tempat nongkrong ataupun coffeeshopnya yang kini terus menjamur.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang sedang hits dan viral, tempat hangout dengan view asri yang wajib untuk di kunjungi. Tempat bernama Sudut Lenggah Coffee & Eatery, sebuah tempat nongkrong atau cafe yang memiliki konsep menarik dengan view alam dan pohon pinus yang cocok sebagai tempat berkumpul bersama keluarga, teman atau kerabat dekat.
Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor | Photo IG by @jktcoffeehunt |
Sudut Lenggah Coffee & Eatery merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe yang memiliki konsep nature dengan view hijau hjiau dari pohon pinus di Bogor. Coffeeshop yang tengah happening ini tergolong masih baru karena baru opening 16 Agustus 2022 lalu yang ramai di kunjungi.
Sudut Lenggah Coffee & Eatery ini merupakan cabang ke keduanya yang berada di Puncak Bogor setelah sukses dengan cabang pertamanya di Bintaro. Memiliki konsep yang berbeda dengan sebelumnya dan areanya lebih luas. Lokasinya ini berada di Kutamara dalam Komplek Villa Lody. Viewnya yang asri dari pepohonan pinus membuat udara sejuk bikin betah berlama lama.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Sudut Lenggah Coffee & Eatery Megamendung Bogor Jawa Barat
Tempat nongkrong baru ini berlokasi di Kutamara dalam Komplek Villa Lody yang berada di kawasan Jalan Pakancilan, Kuta, Megamendung, Bogor dengan konsep yang berbeda dari cabang sebelumnya yang ada di Bintaro. Konsep yang lebih nature dan di dominasi area outdoor yang viewnya hijau hijau dari pohon pinus di sekelilingnya yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.
Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong yang nyaman dan instagramble dengan view asri di kelilingi pohon pinus yang asri. Tempat ini memiliki area yang luas dengan berbagai area seating yang bisa kalian pilih dan jangan takut tidak kebagian tempat duduk. Area seating dari Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak ini di dominasi area outdoor.
Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor Daya Tarik | Photo IG by @ncpz_ |
Area outdoor ini memiliki beragam tempat duduk ada lesehan bean bag, kursi hingga ada tempat duduk berupa tribun. Selain itu area indoor juga tak kalah menarik yang cocok buat work from cafe dengan tempatnya yang asri. Suasananya yang adem, sejuk dan tenang bisa menjadi alternatif liburan sambil kulineran di Puncak. Menjadi Hidden Gem terbarunya di Puncak.
Tempatnya yang menarik dan kekinian tentunya di sini banyak spot spot menarik yang bisa kalian temukan, spot foto instagramable yang cocok untuk foto ootd kalian sembari healing. Berada di dalam Komplek Villa Lody yang luas tentunya tempat ini bisa kalian jadikan tempat weeding, gathering ataupun acara lainnya.
Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak ini menawarkan menu yang cukup lengkap dan menarik untuk dicoba. Menu dari makanan berat, snack hingga dessert dan juga minuman kopi serta non kopi yang harganya juga terjangkau.
Fasilitas Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Megamendung Bogor
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup lengkap, diantaranya.
- Area Parkir
- Wifi
- Spot Foto
- Mushola
- Toilet
- Colokan
- Lesehan Bean Bag
- Area Indoor dan Outdoor
- Smooking Area
- dan lain lain
Harga Menu Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Boogor
Sudut Lenggah Coffee & Eateri Puncak Bogor Harga Menu | Photo IG by @jktcoffeehunt |
Berikut daftar menu Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor
MAIN COURSE
- Sate Ayam 5pcs/10pcs 16K/28K
- Sate Ayam Kulit 5pcs/10pcs 16K/28K
- Sate Maranggi 5pcs/10pcs 30K/54K
- Sate Kulit Taichan 5pcs/10pcs 16K/28K
- Sate Lemu 5pcs/10pcs 28K/51K
- Bebek Goreng 45K
- Ayam Bakar Fillet 33K
- Siomay 5pcs 23K
- Bakso 21K
- Mie Ayam Bakso 26K
- Cah Kangkung 12K
- Nasi Goreng 30K
- Mie Goreng 30K
- Pizza Whole 75K
- Pizza Slice 10K
- Nasi Putih 5K
- Kentang Goreng 25K
- Jasuke 15K
- Singkong Goreng Keju 15K
- Pisang Goreng 16K
- Tahu Cabe Garam 20K
- Mix Platters 26K
- Lava Cake 15K
- Swara Donut 25K
- Poffertjes 20K
- Donat Kentang 8K
- Pncake 15K
- Croffle 12K
- Roti Bakar 16K
- Cinnamon Roll 15K
- Marble Cake 15K
- Risoles 10K
- Roti Manis 8K
- Waffle 15K
- Capucino 28K
- Latte 29K
- Flavour Latte 35K
- Magic 30K
- Affogato 30K
- Americano 28K
- Es Kopi Swara 20K
- Es Kopi Kutamara 25K
- Es Kopi Sudut Lenggah 23K
- Strawberry Cheese Cake 28K
- Harum Manis Blend 30K
- Wake Me Up 35K
- Butter Bear 27K
- Senja Di kutamara 35K
- Ice Tea 15K
- Ice Cjeese Tea 22K
- Ice Tea Flavoured 19K
- Special Tea 35K
- Ice Chocolate 30K
- Ice Greentea 35K
- Ice Chocolate 28K
- Hot Grentea 33K
- Red Velvet 28K/30K
- Ice Cream W/ Sauce ( Choco/ StrawberryBlueberry ) 6K
- Cream Cheese 3K
- Oreo Crumble 3K
- Espresso 15K
- Oat Milk 15K
- Almond Milk 15K
- Whip Cream 5K
- Ice Cube 5K
Jam Buka Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor Jawa Barat
Untuk jam bukanya dari Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor ini, jam bukanya mulai pukul 9 pagi sampai 9 malam di setiap harinya.
Jam Buka Sudut Lenggah Coffee & Eatery
- Setiap Hari 09.00 - 21.00 WIB
Lokasi Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor
Terletak di Kutamara dalam Komplek Villa Lody, dari pusat kota Bogor membutuhkan waktu tempuh 41 menit perjalanan dengan jarak 21,2 Km via Jalan Megamendung - Ciawi.
Lokasi Sudut Lenggah Coffee & Eatery ini berada di Jalan Pakancilan RT. 04, RW. 04, Kuta, Kec. Megamendung, Kab. Bogor, Jawa Barat 16770. Akses dan rutenya bisa klik Gmaps Kutamara.
Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor Fasilitas | Photo IG by @jktcoffeehunt |
Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor Jam Buka | Photo IG by @jktcoffeehunt |
Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak Bogor Lokasi | Photo IG by @jktcoffeehunt |
Cafe Baru Puncak Bogor | Photo IG by @jktcoffeehunt |
Tempat Nongkrong Baru Bogor | Photo IG by @jktcoffeehunt |
Demikian ulasan informasi mengenai Sudut Lenggah Coffee & Eatery Puncak, tempat nongkrong baru yang tengah hits di Puncak Bogor. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat hangout dan nongkrong baru Puncak Bogor. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..