Cafe E Pasuruan Lokasi dan Harga Menu - Selain Malang dan Batu yang menjadi jujugan wisatawan untuk berlibur dengan menyajikan beragam destinasi wisatanya dan tempat tempat nongkrong. Di kota Pasuruan belakangan ini terus menghadirkan tempat tempat nongkrong dengan beragam konsep yang menarik untuk di kunjungi.
Pada kesempatan kali ini Jajan Dolan akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang sedang hits dan tengah viral, tempat yang wajib untuk di kunjungi. Tempat bernama Cafe E, sebuah tempat nongkrong atau cafe yang memiliki konsep menarik dan kekinian dengan view sawah dan pegunungan yang cocok sebagai tempat berkumpul bersama keluarga, teman ataupun kerabat dekat.
Cafe E Pasuruan | Photo IG by @budalrek |
Cafe E merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa sajian kuliner dengan tempat nongkrong atau cafe yang mengusung konsep menarik dan kekinian dengan view persawahan dan Gunung di Pasuruan. Spot nongkrong hits ini tergolong masih baru karena baru opening pada 19 Juni 2022 lalu yang ramai di kunjungi.
Cafe E Pasuruan ini menawarkan konsep menarik yang modern nuansa warna putih dan hitam. Cafe baru yang luas dan nyaman ini menyuguhkan view sawah dan gunung. Berada di area persawahan tentu udaranya bersih dan sejuk, cocok sebagai tempat healing dan bersantai bersama keluarga.
Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Cafe E, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Cafe E Karang Tengah Pasuruan Jawa Timur
Tempat nongkrong baru yang hidden gems ini berlokasi di kawasan Jalan Balai Dusun Desa Karang Tengah, Purwosari, Pasuruan yang berada di area persawahan dengan mengusung konsep modern yang kekinian dan instagramable view sawah dan gunung yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Daya tarik utamanya ini tempat nongkrong kekinian view sawah dan pegunungan.
Cafe baru yang memiliki konsep modern dengan nuansa warna putih dan hitam yang cukup luas berlokasi di area persawahan. Dengan bangunan modern minimalis yang cocok untuk dikunjungi. Cafe ini memiliki area indoor dan outdoor dengan bangunan dua lantainya. Tempat yang nyaman dan cukup luas dengan view sawah serta pegunungan yang cocok untuk spot foto ootd kalian sebagai backgroundnya.
Cafe E Pasuruan Daya Tarik | Photo IG by @budalrek |
Disini memiliki banyak area seating yang bisa kalian pilih untuk tempat duduk kalian. Disini area outdoor yang dominan, dimana kalian bisa duduk hingga di area bawah samping pematang sawah. Pemandangan di Cafe E ini sudah tidak di ragukan lagi view sawah dan pegunungan yang di padu dengan langit yang berwarna biru terlihat cantik dan keren.
Cafe E ini sangat rekomended bagi kalian yang ingin nongkrong cantik di temani senja hingga yang suka berburu sunset. Ataupun yang suka ngopi di pagi hari karena Cafe E ini buka mulai pagi hari. Dengan bangunan yang kekinian modern minimalisnya tentu banyak spot foto instagramable yang sayang untuk di lewatkan.
Selain memiliki tempat yang kekinian dan instagramabel menu makanan dan minumannya juga tak kalah rekomended dan wajib kalian coba. Harganya yang terjangkau dan rasanya yang enak apalagi di temani view alam bisa bikin betah untuk nongkrong berlama lama.
Fasilitas Cafe E Pasuruan Jawa Timur
Demi kenyamanan para pengunjungnya, Cafe E ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup memadai, fasilitas yang menarik tersebut diantaranya.
- Area Parkir
- Toilet
- Mushola
- AC
- Wifi
- Spot foto
- Area Indoor dan Outdoor
- Colokan
- Dan lain lain
Harga Menu Cafe E Desa Karang Tengah Pasuruan
Cafe E Pasuruan Harga Menu | Photo IG by @budalrek |
Berikut daftar menu Cafe E Pasuruan
COFFEE
- Espresso 13K
- Affogato 15K
- Black Coffee 15K/16K
- Capucino 17K/18K
- Cafe Latte 17K/18K
- Caramel Cafe Latte 18K/19K
- Hazelnut Cafe Latte 18K/19K
- Java Cafe Latte 18K/19K
- Rum Cafe Latte 18K/19K
- Mochacino 18K/19K
- Red Ruby 19K
- Exotic Dream 19K
- Green Emerald 19K
- Secreat Baileys 19K
- Original Tea 8K
- Ice Flavour Tea 13K
- Pure Black Tea 11K
- Wedang uwuh 13K
- Mineral Water 6K
- Red Velvet Latte 16K/17K
- Matcha Latte 16K/17K
- Choco Latte 16K/17K
- Taro Latte 16K/17K
- Sunrise Mojito 19K
- Lychee Forest 19K
- Blue Saphire 18K
- Red Velvet 21K
- Matcha 21K
- Taro 21K
- Choco 21K
- Oreo 21K
- Caramel 22K
- Hazelnut 22K
- Choco 22K
- Rum 22K
- Oreo 22K
- Chicken Teriyaki 29K
- Chicken BBQ 219K
- Chicken Mushroom 29K
- Chicken Korean Spicy 29K
- Chicken Sweet Sour 29K
- Chicken Salted Egg 29K
- Ayam Geprek Cafe E 25K
- Spaghetti Aglio Olio 25K
- Spaghetti Carbonara 25K
- Spaghetti Bolognise 25K
- French Fries 12K
- Banana Roll 12K
- Crunchy Banana 14K
- Traditional Cireng 10K
- Singkong Thailand 18K
- BBQ Saussage Roll 19K
- Tuna Mentai 19K
- Garlic Bread 15K
- Crispy Tofu 10K
- Roti Bakar 14K
- Cheese 5K
- Egg 5K
Jam Buka Cafe E Pasuruan Jawa Timur
Untuk jam bukanya dari Cafe E ini, jam bukanya mulai pukul 7 pagi sampai 10 malam di setiap harinya.
Jam Buka Cafe E
- Setiap Hari 07.00 - 22.00 WIB
Lokasi Cafe E Pasuruan
Cafe hits di Pasuruan dengan kategori Coffee & Eatery ini berada di area persawahan. Dari pusat kota Pasuruan membutuhkan waktu tempuh 51 menit perjalanan dengan jarak 44,3 Km.
Lokasi Cafe E ini berada di Desa karang tengah, Pasuruan, Jawa Timur 67162. Untuk akses dan rutenya bisa klik Gmaps Cafe E.
Cafe E Pasuruan Fasilitas | Photo IG by @budalrek |
Cafe E Pasuruan Jam Buka | Photo IG by @budalrek |
Cafe E Pasuruan Lokasi | Photo IG by @budalrek |
Cafe Baru Pasuruan | Photo IG by @budalrek |
Tempat Nongkrong Baru Pasuruan | Photo IG by @budalrek |
Demikian ulasan informasi mengenai Cafe E, tempat nongkrong baru yang hits view sawah dan pegunungan di Pasuruan. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat hangout dan nongkrong baru di Pasuruan. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..