Tuan Tanah Pondok Bambu Harga Menu dan Lokasi - Jakarta, kota yang selalu ramai dengan berbagai aktivitas dan kegiatan perkantoran yang padat. Selain itu ternyata Jakarta menyimpan tempat nongkrong baru yang sedang hits dan viral di berbagai media sosial. Tempat nongkrong hits dan kekinian yang memiliki konsep dengan daya tarik yang membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya.
Pada Kesempatan kali ini Jajan Dolan akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru atau cafe yang wajib untuk dikunjungi. Tempat nongkrong bernama Tuan Tanah, sebuah cafe yang baru hits dan kekinian di Pondok Bambu Jakarta Timur. Sebuah obyek wisata terbaru kuliner yang cocok dijadikan sebuah tempat berkumpul bersama keluarga, teman ataupun kerabat dekat.
Tuan Tanah Pondok Bambu Jakarta Timur | Photo IG by @jktcoffeearea |
Tuan Tanah merupakan sebuah obyek wisata kuliner baru yang berupa tempat nongkrong yang tengah hits dan viral di berbagai media sosial. Tempat nongkrong baru ini termasuk masih baru karena baru opening pada 6 Mei 2022 yang lalu. cafe yang dimiliki oleh pasangan artis ternama Indonesia Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto ini memiliki konsep yang menarik dengan daya tarik utamanya.
Cafe baru yang mengusung konsep dengan design Facade Block Glass yang di dominasi area outdoor yang spacious. Area dengan hamparan halaman dan jalan setapaknya yang rapi dan unik, dengan di kelilingi banyak pepohonan rindang tentunya meskipun di perkotaan masih dapat menikmati udara sejuk dan segar yang membuat pengunjung betah berlama lama.
Untuk selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Tuan Tanah tersebut, karena menarik untuk diulas, simak ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Tuan Tanah Pondok Bambu Jakarta Timur
Cafe baru Tuan Tanah dengan bangunan design cubical glass block yang sungguh unik dan eyecthing, dengan memiliki area yang spacious di outdoornya yang mendominasi. Tempat nongkrong yang berada di Pondok Bambu Jakarta Timur dengan keunikan dan konsepnya yang membuat daya tarik banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Daya Tarik utamanya dengan area yang luas dan di kelilingi pepohonan yang membuat sejuk dan segar untuk nongkrong dan bersantai melepas penat.
Tempat yang memiliki area indoor dan outdoornya yang nyaman di dukung dengan berbagai fasilitas menarik dan kekinian yang membuat cafe ini instagramable. Area indoor yang berada di dalam bangunan glas blocknya sedangkan area outdoornya ini yang mendominasi tempat cafe tersebut yang cukup luas dan unik. Selain sebagai tempat nongkrong yang nyaman juga cocok sebagai tempat nugas dan kerjaan kantor.
Tuan Tanah Pondok Bambu Daya Tarik | Photo IG by @coffeetagram_id |
Area outdoor yang spacious dengan hamparan halaman dan jalan setapak yang di buat rapi dikelilingi pepohonan rindang yang membuat sejuk dan segar meskipun di dalam perkotaan. Layoutnya langsung di hadapakan dengan mini amphiteater seat menghadap halaman area duduk outdoor yang cukup spacious dan juga terdapat area duduk semi indoor di paling belakang.
Cafe baru selain memiliki tempat yang cantik dan indah juga peduli dan ramah lingkungan yang menjadi tujuan dari sang ownernya. Untuk menu di sini cukup lengkap dari cemilan atau snack, main course, kopi dan non kopi dan berbagai varian mocktailnya yang di racik langsung oleh sang ahlinya. Harga yang terjangkau dan tempat yang cocok untuk hangout sore sorean bersama teman dekat, kerabat maupun quality time bersama keluarga.
Fasilitas Tuan Tanah Pondok Bambu Jakarta
Demi kenyamanan para pengunjungnya, tempat ini menyediakan berbagai fasilitas yang memadai. Fasilitas tersebut diantaranya.
- Area Parkir
- Akses Wifi
- Spot foto
- Toilet
- Mushola
- Area Indoor dan Outdoor
- Colokan
- AC
- Dan lain lain
Harga Menu Tuan Tanah Pondok Bambu
Tuan Tanah Pondok Bambu Harga Menu | Photo IG by @tuantanah.idn |
Berikut ini daftar menu dari Tuan Tanah Pondok Bambu Jakarta Timur.
- Kala Bumi 38K
- Asmaraloka 38K
- Sisa Rasa 38K
- Coffee/ Filter Coffee 36K/38K
- Tea 34K/36K
- Chocolate 33K/36K
- Chcocolate Mint 36K/39K
- Espresso 22K
- Piccolo 26K
- Long Black 28K/30K
- Capucono 30K/33K
- Latte 30K/33K
- Mocha 36K/38K
- Caramel Machiato 36K/38K
- Salted Caramel Latte 38K
- Double Shaken 36K
- Pandan Latte 36K
- Affogato 33K
- Kopi Susu Tuan Tanah 25K
- Kopi Susu Tanah Rempah 27K
- Tumeric Latte 33K
- Vanilla Latte 33K
- Matcha 33K/36K
- Iced Lemon Tea 28K
- Iced Lychee Tea 30K
- Mineral Water 15K
- Tuan Tanah Cola 25K
- Singkong Goreng Ori 25K
- Risoles Kampung 28K
- Tahu Krispi 30K
- Kentang Goreng 30K
- Roasted Veggies with Tuan Tanah Special Dip 35K
- Pisang Sale 25K
- Umbee Platter 28K
- Tape Bakar Caramel 28K
- Pisang Bakar Caramel 30K
- Butter Croissant 23K
- Almond Croissant 26K
- Chocolate Croissant 28K
- Mie Goreng Jawa 38K
- Mie Nyemek 38K
- Chicken Pok Pok Sambal Bawang 38K
- Sei Sapi Sambal Matah 55K
- Spaghetti Creamy Tuna 55K
- Spaghetti Aglio Olio Prawn Cabe Rawit 55K
- Veggie Spring Roll w/ Asam Pedas Sauce 38K
- Caesar Salad w/ Asam Pedas Sauce 40K
- Beef Letuce Salad w. Tuan Tanah Special Dressing 45K
Jam Buka Tuan Tanah Jakarta Timur
Untuk jam buka dari Tuan Tanah yang sedang hits dan viral ini, jam bukanya mulai 9 pagi sampai 11 malam di setiap harinya.
Jam Buka Tuan Tanah
- Setiap Hari 09.00 - 23.00 WIB
Lokasi Tuan Tanah Pondok Bambu
Dari pusat Jakarta Timur menempuh waktu 4 menit dengan jarak 1,1 Km. Terletak di pinggir jalan utama yang sangat strategis dan ,mudah di jangkau.
Lokasi Tuan Tanah berada di Jalan Pahlawan Revolusi No.8, RW.9, Pd. Bambu, Kec. Duren Sawit, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta 13430. Untuk akses dan rutenya bisa klik Tuan Tanah.
Tuan Tanah Pondok Bambu Fasilitas | Photo IG by @jktcofeearea |
Tuan Tanah Pondok Bambu Jam Buka | Photo IG by @jktcoffeearea |
Tuan Tanah Pondok Bambu Lokasi | Photo IG by @jktcoffeearea |
Cafe Baru Jakarta | Photo Ig by @jktcoffeearea |
Tempat Nongkrong Baru Jakarta | Photo IG by @saepulhdyt |
Demikian ulasan informasi mengenai Tuan Tanah, cafe baru yang sedang hits dan viral di Jakarta Timur. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat nongkrong baru di Jakarta Timur. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..