Kū’ai Coffee Jakarta Selatan Menu dan Lokasi - Dibalik kesibukan dan hiruk pikuk perkotaannya yang sangat padat di setiap harinya, kota Jakarta juga banyak memiliki tempat tempat nongkrong menarik buat ngadem setelah pulang dari kegiatan perkantoran. Salah satu yang baru dan hits ini berada di kawasan Jakarta Selatan.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah tempat nongkrong baru yang sedang hits dan viral tersebut, sebuah tempat yang wajib untuk disinggahi selepas waktu kerja. Tempat nongkrong bernama Kuai Coffee, sebuah tempat nongkrong atau cafe baru yang mengusung konsep kekinian dan menarik sebagai tempat yang cocok untuk berkumpul atau hangout bareng teman, kerabat ataupun keluarga.
Kuai Coffee Jakarta Selatan | Photo IG by @diarycoffeejkt |
Kuai Coffee merupakan sebuah obyek wisata terbaru berupa kuliner dengan sajian tempat nongkrong atau cafe yang unik dan kekinian yang membuat banyak orang penasaran ingin datang mengunjunginya. Cafe yang mengusung konsep menarik dengan daya tariknya menawarkan kenyamanan dengan suasana tenang yang pas buat nugas ataupun ingin menyendiri.
Cafe baru yang berada di lantai dua dari sebuah toko meuble yang memiliki tempat yang cukup estetik dengan tampilan shadow di setiap sudutnya, yang pas untuk ootd foto foto di tempat ini. Waktu siang hari merupakan waktu yang pas untuk datang berkunjung. Pancaran sinar matahari yang mengenai kaca dan mengenai di setiap sudut tempatnya dimana tercipta bayangan tersebut.
Dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang memanjakan tentunya membuat cafe ini sebagai salah satu pilihan untuk sekedar ngelarin tugas atau pembicaraan serius dengan kolega. Selanjutnya akan kami informasikan mengenai daya tarik, fasilitas, harga menu, jam buka dan lokasi dari Kuai Coffee, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Kuai Coffee Kebayoran Baru Jakarta Selatan
Spot nongkrong baru Kuai Coffee ini berada di lantai dua atas dari toko meuble yang terletak di Jalan Panglima Polim Kebayoran Baru dengan mengusung konsep yang kekinian dan menarik yang membuat banyak orang penasaran ingin datang mengunjunginya. Cafe yang tepat berada di stasiun MRT blok A ini tentunya akan di sajikan dengan pemandangan perkotaan dan juga kereta apai MRT yang sedang melintas.
Untuk menuju ke tempat nongkrong baru ini, kalian bisa lewat di sebelah toko meuble dengan naik tangga menuju ke atas, selanjutnya nanti tinggal masuk saja, kalian pasti menemukan tempat ini. Tempat yang nyaman, bersih dan ambience yang tenang sekali tentuinya cocok untuk kalian yang ingin menyendiri atau sedang menyelesaikan tugas dan kerjaan kantor.
Kuai Coffee Jakarta Selatan Daya Tarik | Photo IG by @diarycoffeejkt |
Cafe ini hanya memiliki satu lantai yang dilengkapi dengan full AC tentunya membuat para pengunjungnya merasa sejuk, nyaman dan betah berlama lama. Area yang terbagi menjadi dua bagian area yang bisa kalian pilih smooking room atau non smooking room. Dimana sama sama memiliki kenyamanan untuk nongkrong dan juga bersantai.
Untuk harga menu yang di tawarkan ini cukup terjangkau dengan banyak pilihan dari coffee atau non coffee, selain itu juga menyediakan cemilan seperti aneka snack ataupun pastri. Menu yang cocok dan pas untuk menemani waktu healing self ataupun nugas dan juga meeting dengan para kolega kalian.
Fasilitas Kuai Coffee Kebayoran Baru
Demi kenyamanan para pengunjungnya, cafe Kuai Coffee ini menyediakan berbagai fasilitas yang cukup memadai. Fasilitas yang cukup lengkap, berikut beberapa diantaranya,
- Area Parkir ( di saranakan untuk naik MRT, karena area parkir yang terbatas )
- AC
- Area smooking room dan non smooking room
- Toilet
- Spot foto
- Dekat dengan fasilitas umum ( stasiun MRT blok A )
- Akses Wifi
- dan lain lain
Harga Menu Kuai Coffee Jakarta Selatan
Kuai Coffee Jakarta Selatan Harga Menu | Photo IG By @diarycoffeejkt |
- COFFEE
- Coffee Latte 26K/28K
- Espresso 25K
- Americano 28K/30K
- Kopi Susu 30K/32K ( Aren, Pandan, Kuai, Kurma. Pisang )
- Classic 18K/20K
- Lychee 23K/25K
- Lemon 23K/25K
- Thai 25K/28K
- Irish Cream 25K/28K
- Matcha 30K.32K
- Sakura 25K/28K
- Strawberry 25K/28K
- Taro 25K/28K
- Watermelon 25K/28K
SNACK
- Kani Mentai 50K
- Salmon Kai Mentai 55K
- Spaghetti Brullee 50K
CROISSANT
- Almond 33K
- Classic Butter 22K
- Nuttela 33K
- Smoked Beef Mozarella 33K
- Strawberry 37K
- Pain Au Chocolate 26K
- Sausage Roll 35K
Jam Buka Kuai Coffee Kebayoran Baru Jakarta Selatan
Untuk jam buka dari cafe baru di Kebayoran Baru ini, jam bukanya Kuai Coffee mulai jam 12 siang sampai 10 malam di setiap harinya.
Jam Buka Kuai Coffee
- Setiap Hari 12.00 - 22.00 WIB
Lokasi Kuai Coffee Jakarta Selatan
Cafe yang berada di lantai dua dari sebuah toko meuble yang dekat dengan dengan fasilitas umum transportasi Stasiun MRT Blok A.
Dari pusat kota Jakarta Selatan membutuhkan waktu 9 menit dengan jarak 2,9 Km dengan catatan tidak macet, atau kalian bisa menggunakan transportasi kereta MRT dengan pemberhentian Stasuin MRT di Blok A.
Lokasi Kuai Coffee berada di Jalan Panglima Polim No.1 A, RT.8/RW.1, Pulo, Kec. Kby. Baru, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12160. Akses dan rutenya bisa klik Kuai Coffee.
Kuai Coffee Jakarta Selatan Fasilitas | Photo IG by @diarycoffeejkt |
Kuai Coffee Jakarta Selatan Jam Buka | Photo IG by @diarycoffeejkt |
Kuai Coffee Jakarta Selatan Lokasi | Photo IG by @diarycoffeejkt |
Cafe Baru Jakarta Selatan | Photo IG by @diarycoffeejkt |
Cafe Baru Jakarta | Photo IG by @diarycoffeejkt |
Demikian ulasan informasi mengenai Kuai Coffee, tempat nongkrong baru yang hits di Kebayoran Baru Jakarta Selatan. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat nongkrong baru di Jakarta Selatan. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..