Chalet Bromo Restaurant and Lounge Malang - Jawa Timur memiliki beragma destinasi wisata yang menarik dan wajib dikunjungi, salah satunya yang ada di kota Malang. Mengunjungi kota Malang yang memiliki beragam destinasi wisata yang menarik tentunya hal yang paling favorit dan populer yakni wisata di Gunung Bromo. Selain menyajikan keindahan berupa pemandangan Gunung Bromo, yang tak kalah menarik juga tripnya saat naik kuda maupun naik jeep. Selain memiliki destinasi yang menarik tersebut, ternyata kota Malang menyimpan suatu tempat kuliner yang unik dan menarik, jadi selain berwisata kuliner juga bisa berlibur menikmati keindahan alam sekitar.
Jajan Dolan kali ini akan merekomendasikan sebuah sajian tempat kuliner yang hits dan kekinian, tentunya ini menjadi hala wajib untuk di kunjungi saat berlibur maupun akhir pekan. Sebuah tempat kuliner bernama Chalet Bromo Restaurant and Lounge, sebuah tempat wisata kuliner baru dengan sajian tempat unik yang kini sedang hits di kota Malang. Obyek wisata terbaru berupa tempat kuliner yang cocok untuk berkumpul serta berlibur bersama keluarga, teman ataupun pasangan. Sajian menarik dari tempatnya juga pemandangan alam sekitar memberikan daya tarik tersendiri.
Chalet Bromo Restaurant and Lounge Malang Jawa Timur | Photo IG by @chalet.bromo |
Spot kuliner terbaru di Kota Malang yang sedang hits dan trend di berbagai media sosial. Obyek wisata kuliner dengan sajian dan konsep yang diusung sangat menarik dan unik yang membuat tempatnya instagramable. Di tambah berbagai fasilitas yang nyaman dan kekinian serta memiliki pelayanan yang ramah dan menyenangkan yang tentunya membuat pengunjung terkesan dan merasa betah berlama lama. Berbagai informasi menarik di atas tentu menarik untuk di ulas, mulai dari daya tarik, fasilitas, jam buka, harga menu dan lokasi dari Chalet Bromo Restaurant and Lounge, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Chalet Bromo Restaurant and Lounge Malang Jawa Timur
Tempat wisata kuliner terbaru di kota Malang yang sedang happening di berbagai kalangan, khususnya Malang dan sekitarnya yang memiliki daya tarik yakni menyuguhkan tempat kuliner dengan sajian tempat unik dan berbeda dimana suasana yang asik dan menyenangkan seperti merasa berada di luar negeri yang bersalju. Mengusung tema french cooking dan konsep casual dining dengan tambahan fasilitas berupa spot pemandangan alam sekitar yang memanjakan mata. Dimana selain menikmati kuliner juga akan merasakan sensasi tempat seperti di eropa di negara bersalju. Wisata kuliner yang cocok sebagai tempat berlibur dan berakhir pekan bersama keluarga, teman bahkan pasangan dengan nuansa berbeda.
Hal yang menarik ditempat kuliner baru di kota Malang ini adalah terdapat infinity pool yang memberikan suatu kesegaran saat bersantap kuliner. Memiliki bangunan unik sepeti rumah di negara bersalju dari kayu yang pastinya di setiap rumahnya terdapat perapian, hala itulah yang terdapat di tempat kuliner ini yang membuat daya tarik berbeda dari tempat lain. Design di interior dan exteriornya begitu persis sama dengan yang ada di negara bersalju hanya saja terdapat tambahan ornamen seperti di Ubud Bali untuk memberikan nuansa Indonesianya, menjadi sebuah perpaduan yang epik dan artistik yang terlihat eyecathcing.
Chalet Bromo Restaurant and Lounge Daya Tarik | Photo IG by @yohanesbr |
Tempat wisata kuliner ini berada di daerah Jabung, dengan hawa dinginnya dari kawasan Bromo. Dengan keunikan konsep yang dimilikinya, tempat ini memiliki banyak spot instagramable di setiap sudutnya. Jadi selain bersantap kuliner juga pengunjung bisa merasakan liburan dengan dengan keunikan tempat dan sajian pesona alam sekitarnya. Untuk menambah kesan bersalju, terdapat rusa dengan keretanya yang ada di tempat kuliner tersebut.
Destinasi wisata kuliner terbaru yang sedang di gandrungi banyak kalangan ini, memiliki sajian menu yang beragam dan enak. Menu dari western terlihat mendominasi tempat kuliner ini, dimana sesuai dengan perpaduan konsepnya yang berlatar tempat eropa bersalju. Untuk harga menunya di kuliner baru ini terbilang cukup pricely namun sepadang dengan suasana yang didapat dan pemandangan alam yang disuguhkan.
Fasilitas Chalet Bromo Restaurant and Lounge Malang
Wisata kuliner baru yang sedang hits ini memiliki berbagai fasilitas yang memadai. Fasilitas yang cukup lengkap dan nyaman sehingga pengunjung merasa betah berlama lama di tempat tersebut. Berikut beberapa fasilitas yang diantaranya.
- Area Parkir
- Spot foto
- Toiloet
- Infinity Pool
- Mushola
- Area indoor dan outdoor
- dan lain lain
Chalet Bromo Restaurant and Lounge Fasilitas | Photo IG by @yohanesbr |
Harga Menu Chalet Bromo Restaurant and Lounge Malang
Obyek wisata kuliner baru di daerah Jabung ini memiliki sajian menu yang beragam. Menu dengan banyak pilihan dari western dan ada menu nusantaranya. Menu dari makanan berat hingga snack atau cemilan dan juga minuman kopi dan non kopi untuk menemani waktu santap kuliner sembari liburan atau healing.
Untuk menu dari tempat kuliner ini cukup pricely namun juga suguhan suasana tempatnya yang unik dan berbeda serta pemandangan alamnya menjadi nilai plus tersendiri. Berikut beebrapa menu yang ada di Chalet Bromo Restaurant and Lounge.
APPETIZER
- Quiche Lorraine 45K
- Salade Nicoise 45K
- Quiche Aux Creuvettes 55K
- Croque Monsieur 65K
- Salade Oceane 65K
- Salade Hot Cheese 65K
- Croque Madame 85K
- Blinis Smoked Salmon 80K
- Profiteroles 65K
- Lava Chocolate Gusto 65K
- Pain Perdu Gusto Ice Cream 55K
- Ice Cream 2 Scopes 35K
- Ice Cream 3 Scopes 50K
- Fresh Pasta Fetucini Inferno 85K
- Couscous 105K
- Hamburger 105K
- Tagliatelles Prawn Cream Pesto 115K
- Fajitas 115K
- Magret De Canard Sauce Miel Balsamique 165K
- Magret De Canard Sauce Orange 165K
- Boeuf Bourgulgnon 165K
- Carre D Agneau Sauce Au Jus Lamb 290K
- Fillet De Beef Sauce Bleue 225K
- Potato Brokoly Soup 40K
- Pumpkins Veloute With Cream And Bread 45K
- Oignion Soup With Parmesan Toast 40K
- Squash 45K
- Refreshing Juices 50K
- Cocktail Juices 65K
- Cocktail (No Alcohol) 65K
- The Rhum Signature 65K
- Smoothies 65K
- Milkshake 50K
- Espresso 30K
- Capucino 45K
- Cafe Late 50K
- Black Coffee 30K
- Ice Black Coffee 35K
- Ice Cafe Late 45K
- Ice Cappucino 45K
- Ice Rhum Irish Coffee 60K
Chalet Bromo Restaurant and Lounge Harga Menu | Photo IG by @sunjayaliem |
Jam Buka Chalet Bromo Restaurant and Lounge Jabung Malang
Bagi anda yang ingin mengunjungi wisata kuliner dengan suasana rumah eropa bersalju yng sedang hits di Malang ini, sebaiknya mengetahui jam buka dari resto baru tersebut. Reso baru ini buka Selasa sampai Minggu dari jam 10 pagi sampai 9 malam, dan untuk hari Seninnya tutup.
Untuk reservasi dan info bisa menghubungi nomor kontak di 0813-8526-7018 ( no call chat only ) atau di akun Instagramnya @chalet.bromo
Jam Buka Chalet Bromo Restaurant and Lounge
- Selasa - Minggu 10.00 - 21.00 WIB
Chalet Bromo Restaurant and Lounge Jam Buka | Photo IG by @sjy_photography |
Jam Buka Chalet Bromo Restaurant and Lounge Malang
Berada di kakai Gunung Bromo dengan sajian pemandangan alamnya yang indah dan menakjubkan, dari pusat kota Malang memerlukan waktu 50 menit dengan jarak tempuh 20, 4 Km.
Lokasi Chalet Bromo Restaurant and Lounge ada di Jalan Cincing, Dusun Pandanrejo, Sukopuro, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Untuk akses dan rutenya bisa klik Chalet Bromo Restaurant and Lounge.
Chalet Bromo Restaurant and Lounge Lokasi | Photo IG by @lusiano22 |
Resto Baru Malang | Photo IG by @yohanesbr |
Wisata Kuliner Baru Malang | Photo IG by @sunjayaliem |
Tempat Kuliner Malang | Photo IG by @yohanesbr |
Kuliner Malang | Photo IG by @cahlet.bromo |
Resto Hits Malang | Photo IG by @chalet.bromo |
Demikian ulasan informasi mengenai Chalet Bromo Restaurant and Lounge, wisata kuliner baru yang sedang hits di Malang. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat kuliner di Malang. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..