Sungai Maron Pacitan Jawa Timur - Pacitan memiliki destinasi wisata yang populer untuk di kunjungi, diantaranya yang sering menjadi destinasi wisata jujugan para wisatawannya yakni Goa Gong dan Pantai Klayar karena berada di satu jalur pariwisata. Selain itu Pacitan juga memiliki tempat wisata susur sungai layaknya seperti pemandangan di Sungai Amazon. Nah Jajan Dolan kali ini akan mengajak anda mengunjungi sebuah wisata di Pacitan dengan kegiatan serunya yakni susur sungai.
Sungai Maron merupakan salah satu sungai yang terkenal di pacitan dengan sebuah wisatanya yang seru dan menarik. Sungai Maron yang di sulap menjadi obyek wisata dengan bersusur sungai dengan mengarungi jalur sungai sejauh 4,5 Km. Menyuguhkan pemandangan tropis di setiap tepian sungainya, aliran sungai yang teduh dengan sajian suasana petualangan di Sungai Amazon. Dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan kegiatan seru dan menyenangkan lainnya yang membuat para wisatawan terkesan dan menjadi moment liburan indah di Pacitan.
|
Sungai Maron Pacitan |
Obyek wisata yang populer di Pacitan ini menarik untuk diulas mulai dari daya tarik, jam buka, fasilitas, harga tiket dan lokasi dari Sungai Maron tersebut. Kegiatan seru dengan cara mengabadikan moment dengan jepretan kamera menjadi sangat indah dan sebagai koleksi liburan di gallery anda. Untuk itu kami
Jajan Dolan akan mengulasnya untuk anda mengenai Sungai Maron, berikut ulasan selengkapnya.
Daya Tarik Sungai Maron Pringkuku Pacitan Jawa Timur
Sungai Maron salah satu obyek wisata terbaru yang di buka pada 2012 yang lalu, meskipun sudah lama di buka namun daya tarik dari destinasi wisata yang satu ini selalu menjadi jujugan dan ramai oleh para wisatawan. Kawasan obyek wisata dengan suasana alam yang masih terjaga dan juga pemandangan pedesaan yang kental dengan keasrian dan keramahtamahannya membuat anda merasa betah berada di obyek wisata terkenal di Pacitan tersebut.
Dari area parkir hanya perlu berjalan sekitar 20 meter menuju ke tepian sungainya. Selain di suguhkan dengan pemandangan tepian sungainya yang indah, juga bisa menyaksikan masyarakat sekitar yang sedang memanfaatkan sungai tersebut. Deretan perahu perahu yang bersandar di tepi sungai ini siap mengantar kegiatan yang paling seru di Obyek wisata Sungai Maron ini yakni menyusuri sungai.
Untuk menikamti pesona dari Obyek wisata Sungai Maron ini, anda harus berpetualang menyusuri sungai sepanjang 4,5 Km dengan waktu kurang lebih 45 menit. Petualang susur sungai ini dengan menyewa perahu warga berkapasitas maksimal 6 orang. menysusuri sungai dengan membelah kawasan hutan dengan pemandangan tropis yang masih asri di sisi kanan dan kirinya, tak heran jika di juluki Amzonnya Indonesia.
|
Sungai Maron Pacitan Daya Tarik |
Untuk anda yang menyukai petualangan bebas dan seru. kegiatan susur sungai di obyek wisata sungai Maron ini merupakan pilihan yang tepat. Dalam perjalanan anda akan menikmati keseruan yang luar biasa, suara aliran sungai yang terdengar menemani pengalaman menjelajah alurnya yang tenang dan santai. Dengan laju perahu yang tidak terlalu cepat sehingga anda bisa merasakan semilir angin yang sepoi sepoi.
Meskipun mendapat julukan Sungai Amazon, namun binatang dan ikan di sini tidak seganas di Sungai Amazon aslinya, berisi ikan tawar dan ikan ikan konsumsi lainnya. Air yang jernih berwarna kehijauan karena refleksi dari pantulan pepohonan rindang di sisi kanan dan kiri dari tepian sungai tersebut. Sunagi ini memiliki kedalaman yang mencapai 20 meter, makanya sering di sebut surga tersembunya. Pemandangan yang memanjakan dengan sejauh mata memandang bersuasana tenang, damai dan harmonis.
Terdapat spot foto juga selama perjalanan menysusuri sungai tersebut, seprti ayunan yang di gantung di pohon dimana berada di atas tengah tengah sungai. Obyek wisata dengan susur sungai ini biasanya juga di gunakan untuk foto prewedding. Selain itu anda juga akan dibawa mengunjungi bukit bukit karang yang berada dekat dengan pantai, dimana arah ujung muara sungai Maron sepanjang 4,5 Km ini berakhir di Pantai Ngiroboyo. Di Pantai Ngiriboyo ini bisa singgah sejenak untuk berfoto dan menikmati pantainya sebelum kembali ke rute awal sebelumnya.
Berenang di Sungai Maron dengan memilih kedalaman yang yang dangkal, atau bisa menggunakan pelampung berupa ban sambil rebahan mengikuti aliran Sungai Maron. Anda juga bisa memancing dengan ikan ikan tawar yang bisa di dapat seperti ikan bawel, nila, sidat. Sungai ini sangat penting bagi kehidupan masyarakat sekitar jadi anda tidak boleh membuang sampah sembarangan, itulah kenapa sungai ini jernih dan bersih terlihat nampak asri.
Fasilitas Sungai Maron Pacitan Jawa Timur
Obyek wisata yang terkenal di Pacitan ini, menyediakan fasilitas yang memadaia kepada para wisatawannya. Fasilitas yang cukup lengkap dan nyaman sehingga pengunjung dan wisatawan merasa betah berlama lama berada di Sungai Maron ini. Fasilitas tersebut diantaranya
- Area Parkir
- Spot Foto
- Perahu & Safety
- Pelampung ban
- Warung Kuliner
- Toilet
- Mushola
- dan lain lain
|
Sungai Maron Pacitan Fasilitas |
Harga Tiket Masuk Sungai Maron Jawa Timur
Bagi anda yang ingin menikmati keseruan susur sungai di obyek wisata terkenal di Pacitan ini, tiketnya tergolong murah dan terjangkau. Tiket masuk ini berlaku hanya untuk dewasa dan untuk anak anak masih free.
- Tiket Masuk 5K
- Sewa Perahu/ Kapal ( 3 - 4 Orang ) 100K
Jam Buka Sungai Maron Pringkuku Jawa Timur
Obyek wisata terkenal dengan susur sungai Amzonnya Jawa Timur ini jika anda ingin pergi mengunjunginya, sebaiknya mengetahui jam buka dari Sungai Maron ini. Obyek wisata terkenal di Pacitan ini mulai buka jam 6 pagi sampai 5 sore setiap harinya.
Jam Buka Sungai Maron
- Setiap Hari jam 06.00 - 17.00 WIB
Lokasi Sungai Maron Pacitan
Berada di jarak kurang lebih 40 Km dari alu laun kota Pacitan, karena berada di daerah pedesaan. Dan waktu tempuhnya kurang lebih 1 jam an.
Lokasi Sungai Maron ada di Maron, Dersono, Pringkuku, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur 63552. Untuk rute dan aksesnya bisa klik
Sungai Maron.
|
Sungai Maron Pacitan Harga Tiket Masuk |
|
Sungai Maron Pacitan Jam Buka |
|
Sungai Maron Pacitan Lokasi |
|
Wisata Populer JawaTimur |
Photo IG
by @dahrul_a.a
by @diastrinaw_
by @melindaardi_p
by @ndaahapr
by @galihtiara
by @ekhafbparawansa_
by @jokiperahu
Demikian ulasan informasi mengenai Sungai Maron, obyek wisata terkenal yang ada di Pacitan. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi liburan di Kota Pacitan. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..