Pantai Romantis Serdang Bedagai Sumatra utara - Sajian alam mengenai pantai di Sumatra Utara ini tak kalah menarik dari pantai pantai di Bali yang umum di kunjungi para turis asing dan domestik. Wisata alam berupa pantai yang ada di Serdang Bedagai ini menawarkan keunikan dan daya tarik selain dari menikmati pemandangan hamparan pasir putihnya. Nah Jajan Dolan pada kesempatan kali ini akan mengajak anda untuk pergi ke wisata pantai yang hits di Serdang Bedagai Provinsi Sumatra Utara ini.
Pantai Romantis merupakan wisata alam yang terkenal dengan suasana pantainya yang romantis. Selain hamparan pantai dengan pasir putihnya yang indah dan mempesona, pantai ini begitu eksotis dengan menampilkan sisi romantismenya. Terdapat ornamen ornamen pendukung berupa hiasan yang di rangkai dengan kreatif dan tentunya membuat nyaman saat berkunjung. Dengan konsep yang menarik dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas lainnya membuat anda akan memiliki kesan berbeda dan ingin betah berlama lama di Pantai Romantis ini.
|
Pantai Romantis Serdang Begadai Sumatra Utara |
Wisata alam yang di padukan dengan konsep menarik tersebut, destinasi wisata pantai hits di Serdang Bedagai ini menarik untuk diulas mulai dari daya tarik, fasilitas, jam buka, harga tiket masuk dan lokasi dari Pantai Romantis ini. Wisata populer di Masyarakat Serdang Bedagai ini begitu banyak dikunjungi dan di padati setiap harinya, dan menjadi tujuan wisata saat berlibur dan berakhir pekan di Sumatra Utara. Untuk itu kami Jajan Dolan akan mengulasnya untuk anda, berikut ulasan selengkapnya mengenai Pantai Romantis.
Daya Tarik Pantai Romantis Serdang Bedagai Sumatera Utara
Pantai Romantis yang hits di Serdang Bedagai ini mengusung konsep wisata pantai yang menawarkan untuk melepas penat bersama orang yang tersayang ini menarik perhatian untuk dikunjungi banyak wisatawan. Berada di bawah Pengelolaan Masyarakat Maju Bersama dan Sumatra Women Foundation dimana dulunya di kenal dengan nama Pantai Tengah, kini berubah menjadi Romance Beach atau Pantai Romantis yang di kenal hits sampai sekarang.
Nama pantai yang di ubah pada akhir Maret 2015 yang lalu ini, menawarkan wisata alam berupa pantai dengan mengusung tema Feel The Heaven of North Sumatra. Dengan memberikan pengalaman berlibur seru yang berbeda dari pantai pantai lainnya. Pantai berpasir putih yang di kelilingi hutan mangrove dengan suara deburan ombak yang datang silih berganti menjadikan liburan di pantai Romantis ini kian menarik.
|
Pantai Romantis Serdang Begadai Daya Tarik |
Sesuai dengan dengan namanya pantai ini menjadi tempat berlibur yang cocok untuk orang kekasih, baik keluarga, teman maupun pasangan anda. Tentunya di dukung dengan berbagai fasilitas berupa ornamen ornamen dan tempat berfoto yang mengusung tema cinta, seperti Tugu berbentuk hati dengan tulisan Merry Me, I love You, My Heart, Love dan lain lainnya. Dengan spot instgramable yang tersedia ini cocok untuk berfoto foto.
Selain pantai yang digunakan sebagai berlibur dan berwisata, pantai ini sering digunakan untuk menyatakan perasaan kepada sang pujaan hatinya atau merayakan hari spesial bersama pasangan. Terdapat gazebo dari bambu yang di hiasi kelambu berwarna putih dan merah muda sebagai tempat perayaan dan moment indah bersama pasangan. Selain itu Pantai Romantis ini sering di jadikan sebagai sesi poto prewedding dengan lokasi favorit jembatan bambu. Jembatan bambu yang di hiasi kelambu warna putih dan merah muda dengan latar belakang hutan mangrove dan pantainya yang indah.
|
Pantai Hits Serdang Begadai |
Ada juga kenikmatan yang bisa anda jumpai di sini, seperti menikmati sajian kuliner seafoodnya dan juga bisa melihat secara langsung hasil tangkapan nelayan dari hasil menjala ikan di sepanjang pesisir pantai tersebut. Atau anda bisa bermain permainan seru seperti banana boat dan memancing di pesisir pantai.
Fasilitas Pantai Romantis Sumatra Utara
Pantai hits di Serdang Bedagai ini tentunya menyediakan fasilitas memadai kepada para pengunjung dan wisatawannya. Fasilitas yang cukup lengkap ini memberikan kenyamanan dan pengunjung merasa betah berlama lama di pantai Romantis tersebut. Fasilitas diantaranya.
- Area parkir
- Toilet
- Mushola
- Spot foto
- Resto
- Penginapan
- Pondok Payung
- Wifi
- Camping Ground
- Live Music setiap weekend dan hari libur
- Wahana permainan
- 13 Rumah kelambu ukuran kecil dan 3 Rumah kelambu ukuran besar
- 3 Panggung Ayunan
- 3 Pelaminggo
- 4 Paung santai
- 2 Tempat tidur santai
- dan lain lain
|
Pantai Romantis Serdang Bedagai Fasilitas |
Harga Tiket Masuk Pantai Romantis Serdang Bedagai
Bagi anda yang ingin berlibur dan menikmati suasana pantai hits di Serdang Bedagai ini dapat dengan membayar tiket masuknya. Tiket masuk dengan harga terjangkau dan aman di kantong.
Harga Tiket Masuk
- Dewasa 40K
- Anak usia 2 th - 10 th 30K
Jam Buka Pantai Romantis Serdang Bedagai Sumatra Utara
Bagi anda yang ingin mengunjungi pantai hits ini, sebaiknya mengetahui jam buka dari wisata pantai Roamantis tersebut. Pantai Romantis ini mulai di buka pada pukul 7 pagi sampai 7 malam setiap harinya.
Jam Buka Pantai Romantis
- Setiap Hari jam 07.00 - 19.00 WIB
Lokasi Pantai Romantis Sumatra Utara
Lokasi yang di tempuh dengan waktu kurang lebih 2 jam perjalanan dari kota Medan, dengan akses jalan sedikit berpasir dan berbatu namun aman untuk semua kendaraan.
Lokasi Pantai Romantis beralamat di Jalan Pantai Tengah No.20, Sei Naga Lawan, Kec. Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara. Akses dan rutenya bisa klik
Pantai Romantis.
|
Pantai Romantis Serdang Begadai Harga Tiket Masuk |
|
Pantai Romantis Serdang Begadai Jam Buka |
|
Pantai Romantis Serdang Begadai Lokasi |
|
Pantai di Sumatra Utara |
|
Wisata Pantai Serdang Begadai |
Photo IG
by @pantairomantis
Demikian ulasan informasi mengenai Pantai Romantis, wisata hits di Serdang Begadai Sumatra Utara. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat liburan di Sumatra Utara. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay Safe & Healthy..