Bukit Cendana Rembang Fasilitas, Lokasi, Daya Tarik dan Harga Tiket Terbaru

Bukit Cendana Candimulyo Rembang - Dari semua wisata hits yang banyak diminati di kota Rembang sendiri ialah wisata pantainya. Pada pertengahan tahun 2021 yang lalu salah satu wisata di perbukitan ini di buka untuk umum, dan kini obyek wisata ini menjadi alternatif lain selain pergi liburan di pantai. Jadi wisatawan tak akan bosan dengan sajian wisata alamnya di Rembang ini Walaupun suash buka pada tahun laulu namun obyek wisata ini selalu ramai dikunjungi wisatawan. Tempat wisata di perbukitan dengan panorama almnya yang indah dan memanjakan mata. Nah pada kesempatan kali ini Jajan Dolan akan mengajak anda mengunjungi tempat wisata di kawasan perbukitan kota Rembang yang hits dan terkenal ini.

Bukit Cendana merupakan obyek wisata yang berada di perbukitan dengan menawarkan panorama keindahan alam. Dengan dinamakannya bukit cendana karena puncak bukit tersebut banyak sekali tumbuh pohon cendana. Suasana disekitar area wisata tersebut tentunya sejuk dan teduh karena pepohonan cendana yang tumbuh rindang dan tinggi menjulang. Obyek wisata alam di perbukitan ini tentunya memiliki daya tarik dari berbagai fasiltasa yang di tawarkan. Berbagai fasilitas yang menarik dan kekinian, di konsep dengan memadukan bukitnya yang indah membuat siapa saja yang bekunjung pasti akan berkesan.

Bukit Cendana Candimulyo Rembang
Bukit Cendana Candimulyo Rembang
Obyek wisata perbukitan yang indah ini menarik untuk diulas mulai dari daya tarik, fasilitas, jam buka, harga tiket dan lokasi dari Bukit Cendana. Liburan yang asik dan seru bisa anda dapatkan saat mengunjungi wisata Bukit Cendana inI, selain menawarkan keindahan perbukitan juga berbagai aktivitas seru bisa anda lakukan. Untuk kami Jajan Dolan akan mengulasnya untuk anda, berikut ulasan selengkapnya mengenai Bukit Cendana di Rembang yang semakin terkenal.

Daya Tarik Bukit Cendana Rembang Jawa Tengah

Wisata yang baru pertengahan lalu di buka untuk umum ini terletak di sebuah pedesaan, dengan suasana alamnya bisa menjadi pilihan untuk bersantai ketika liburam di Rembang. Wisata Bukit Cendana yang berada di ketinggian 560 mdpl ini menawarkan udara yang sejuk dan menyegarkan. Pemandangan dengan panorama keindahan perbukitan hijau dengan barisan perbukitan yang tinggi menjulang, anda juga bisa melihat gunung Lasem dari tempat wisata ini.

Wisata di perbukitan ini, memiliki daya tarik yang berada di puncak bukitnya. Dipuncak bukit tersebut area sudah tertata rapi dengan meja dan kursi panjang untuk nongkrong dan menikmati keindahan pemandangan dari atas bukit yang memanjakan mata. Apalagi saat malam hari anda akan disuguhkan dengan pemandangan citylight kota yang kerla kerlip yang indah dan mempesona dari atas bukit ini.
Bukit Cendana Candimulyo Daya Tarik
Bukit Cendana Candimulyo Daya Tarik
Obyek wisata ini juga bisa dijadikan tempat untuk bercamping, dengan area puncak yang datar dan cukup luas bisa untuk mendirikan tenda untuk berkemah pada malam hari. saat senja datang bisa melihat keindahan sunset yang mempesona. Menghabiskan malam bersama dengan berkemah sembari menikmati keindahan alamnya saat malam hari menjadi moment seru dan mengesankan. pemandangan malam hari berupa gemerlap bintang yang bertaburan selain juga dari view city lightnya. Dan pada keesokan harinya bisa melihat view sunrisenya yang inda

Selain menikmati pemandangan indah dari alam sekitar tempat wisata tersebut juga tersedia cafe untuk nongkrong santai anda. Duduk santai dan nongkrong dengan menikmati sajian menu sembari menikmati pemandangan dan panorama indah menjadi moment liburan yang seru dan mengesankan. Berbagai spot foto yang instagramable juga siap memanjakan anda untuk koleksi foto berlatar belakang panorama keindahan alam pastinya akan menjadi lebih indah dan mempesona.
Wisata Bukit Cendana Candimulyo
Wisata Bukit Cendana Candimulyo

Fasilitas Bukit Cendana Rembang

Bukit Cendana dengan obyek wisatanya yang sudah terkenal tersebut memiliki fasilitas yang memadai kepada para pengunjungnya. Fasilitas yang terbilang cukup dan nyaman sehingga wisatawan yang berkunjung merasa betah berlama lama. Fasilitas tersebut meliputi
  • Area Parkir
  • Cafe
  • Camping Ground
  • Mushola
  • Toilet
  • Spot foto
  • Jasa Ojek
  • Flying Fox
  • Villa
  • dan lain lain
Bukit Cendana Candimulyo Fasilitas
Bukit Cendana Candimulyo Fasilitas

Harga Tiket Masuk Bukit Cendana Rembang Jawa Tengah

Bagi anda yang ingin melihat dan menikmati keindahan di Bukit Cendana ini untuk tiketnya masih gratis entrance alias free tiket. Namun untuk parkirnya masih tetap harus membayar parkir kendaraannya. Bagi yang membawa mobil parkirnya cukup jauh dari obyek wisata, adapun tersedia ojek yang akan mengantarkan anda menuju ke Bukit Cendana. Berikut tarifnya
  • Tiket Masuk    Free
Biaya parkir
  • Motor    5K
  • Mobil    5K
Fasilitas wahana
  • Ojek    5K
  • Flaying Fox    10K
  • Sewa tenda    50K ( membawa tenda sendiri cukup 10K untuk sewa tempatnya )
Bukit Cendana Candimulyo Harga Tiket Masuk
Bukit Cendana Candimulyo Harga Tiket Masuk

Jam Buka Bukit Cendana Candimulyo

Bagi anda yang ingin berlibur dan berkhir pekan di Bukit Cendana sebaiknya mengetahui jam buka dari obyek wisata tersebut. Bukit Cendana yang berada di Candimulyo ini buka selama 24 jam, jadi wisatawan yang ingin datang kapanpun bisa pergi ke Bukit Cendana. Datang saat sore atau malam hari biasanya menjadi moment yang indah untuk menikmati wisata Bukit Cendana ini, apalagi saat cuaca cerah.
  • Jam Buka    24 jam
Bukit Cendana Candimulyo Jam Buka
Bukit Cendana Candimulyo Jam Buka

Lokasi Bukit Cendana Candimulyo Rembang Jawa Tengah

Akses menuju lokasi Bukit Cendana ini sudah sangat bagus namun tetap harus hati hatii saat hujan turun karena licin. Maka dari itu kami merekomendasikan untuk datang saat cuaca cerah dan mendukung. Lokasi Bukit Cendana sendiri dari pusat kota Rembang berjarak 50 KM dengan waktu tempuh kurang lebih 1 jam perjalanan.

Lokasi Bukit Cendana berada di Bukit Pucak Candimulyo, Unnamed Road, Kebun, Candimulyo, Sedan, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah 59264. Untuk akses dan rute detailnya bisa klik Bukit Cendana Candimulyo Rembang.
Bukit Cendana Candimulyo Lokasi
Bukit Cendana Candimulyo Lokasi
Info Wisata Candimulyo
Info Wisata Candimulyo
Photo IG
by @liliznurviianaa123
by @elimaysa.irna
by @eriksetyo_11
by @dwiisme05
by @virgi_icy
by @sholihahmsituban
by @potretrembangku
by @riswanti30


Demikian ulasan informasi mengenai Bukit Cendana, wisata alam perbukitan yang berada di Candimulyo Rembang Jawa Tengah. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi wisata di Rembang Jawa Tengah. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi Protokol Kesehatan Stay safe & Healthy..
Lebih baru Lebih lama