Bukit Paralayang Watugupit Yogyakarta - Biacara soal pariwisata di indonesia yang tidak ada habisnya, perkembangan pariwisata yang belakangan ini berkembang sangat pesat sekali tentunya dengan dukungan dari semua pihak maupun pemerintahnya sendiri. Berbagai daerah sekarang ini dengan lokasinya yang tentu mendukung, menggalakan generasi masyarakat sadar wisata. Apalagi kalau bicara mengenai kota Jogja, destinasi tempat wisata yang acap kali menjadi jujugan wisatawan baik lokal maupun mancanegara. Selain terkenal sebagai kota Pelajar juga menawarkan berbagai wisata menarik yang menjadi pilihan wisatawan untuk mengunjunginya. Sebuah inovasi dan terobosan yang semakin menarik dan kekinian dengan tidak meninggalkan ciri khas dari tempat tersebut menjadi solusi tempat wisata terkini.
Nah Jajan Dolan kali akan mengajak anda mengunjungi kota Yogyakarta yang berada di kawasan Pantai Parangtritis. Tempat wisata yang satu ini lokasinya memang dekat dengan pantai yang terkenal di kota pel;ajar tersebut, berada di daerah pegunungan dan perbukitan tepatnya di tebing pantai Parangtritis bernama Bukit Paralayang Watugupit . Sebenarnya tempat wisata ini merupakan area untuk take off dari olahraga ekstrim Paralayang, namun karena view dari atas bukit yang sangat indah mempesona, pihak pengelola menjadikan tempat tersebut sekaligus sebagai tempat wisata.
|
Bukit Paralayang Watugupit Yogyakarta |
Keindahan tempat serta berbagai fasilitas menarik sebagai dukungan men jadikan destinasi wisata tersebut menarik unutk diulas. Mulai dari daya tarik, fasilitas, jam buka, harga tiket masuk dan lokasi dari Bukit Paralayang Watugupit. Sambutan hangat dari pengelola saat memasuki kawasan wisata tersebut menjadi kesan tersendiri saat berkunjung. Kami jajan Dolan akan menginformasikan untuk anda ulasdan dari wisatayang ada di Perbatasan Gunung Kidul dan Bantul tersebut.
Daya Tarik Bukit Paralayang Watugupit Yogyakarta
Menjadi salah satu destinasi favorit di Jogja menjadikan tempat ini memiliki daya tarik yaitu pertama menayajikan pemandangan dari view atas bukit tebing pantai Parangtritis yang elok dan menawan. Anda bisa melihat hamparan perbukitan hijau dan keindahan pantai selatan Jogja dari atas bukit dimana tempat wisata itu ada. Bagi anda yang ingin melihat sunset tempat ini menjadi salah satu rekomendasi tempat yang pas. Berada di atas bukit dan dekat dengan tebing pantai menjadikan kesejukan dari udara pantai yang berhembus apalagi dengan perbukitan hiju yang terhampar luas nan indah pikiran penat bisa fresh kembali.
Perjalanan menuju destinasi wisata favorit untuk melihat sunset tersebut memang menajak dan berliku, namun saat sampai dilokasi akan terbayar dengan view keindahan alam yang memanjakan mata anda. Memasukin kawasan wisata dengan tempat parkir yang cukup luas dan terpisah antra mobil dan sepeda motor, selain itu di pintu masuknya ada sebuah kedai warung yang menjajakan menu makanan dan minuman untuk teman bersantai anda kala menikmati destinasi wisata Bukit Paralayang Watugupit. Untuk soal harga ramah dikantong jadi tidak perlu khawatir tentang itu.
|
Bukit Paralayang Watugupit Jogja Daya Tarik |
Untuk dapat menikmati view yang indah, anda harus menaiki tangga yang ada di tebing batu dekat area parkir, pastinya aman karena sudah memperhatikan safetynya. Sesampai diatas anda akan melihat araea yang cukup luas untuk menikmti indahanya pantai selatan jogja dan hamparan perbukitan hijau yang luar biasa indahnya. Selain itu anda bisa melihat para olahragawan paralayang yang sedang siapa siap take off dan terbang meluncur ke bawah. Keindahan yang mempesona tersebut tentu anda ingin mengabadikannya untuk berswaphoto atau berselfie dengan latar belakang pemandangan yang instagramable.
Untuk rekomendasi waktu yang pas adalah saat sore hari dan juga cuaca yang cerah tentunya, anda dapat menyaksikan indanya mentari yang terbenam di ufuk barat dengan pancaran sinarnya yang berwarna emas berkilau, Golden Sunset. Tentu moment tersebut sayang untuk dilewatkan, mengambil foto yang indah dari sunset tersebut.
Fasilitas Bukit Paralayang Watugupit Gunung Kidul Jogja
Fasilitas yang cukup lengkap guna memanjakan para pengunjungnya dan memadai, menjadikan wisata Bukit paralayang Watugupit nyaman untuk dinikmati. Dan juga fasilitas menarik tentunya membuat betah berlama lama.
- Area parkir
- Mushola
- Toilet
- Kedai/ Cafe
- Spot Foto
- dan lainnya
|
Bukit paralayang Watugupit Jogja Fasilitas |
Harga Menu Bukit Paralayang Watugupit Yogyakarta Gunung Kidul
Selain keindahan dari pemandangan pantai selatan dan laut serta keindahan perbukitan yang hijau, tempat wisata yang menjadi tempat untuk menikmati spot sunset juga menyediakan tempat pemadam kelaparan berupa cafe atau kedai. Untuk soal harga worth it ramah dikantong. Berbagai menu makanan dan minuman yang beragam tentu anda memiliki berbagai pilhan menu yang ingin anda pesan.
COLD BEVERAGES
- Soda gembira 10k
- jeruk Nipis 10k
- Jeruk lemon soda 10k
- jeruk nipis cola 10k
- peppermint soda 10k
- Es carica 12k
- Es kelapa muda 15k
HOT BEVERAGES
- Jahe jeruk nipis 12k
- Teh poci 12k
- Jahe + susu 10k
- Kopi hitam 7k
- Kopi tubruk 10k
HOT & COLD BEVERAGES
- Teh manis cold/ hot 5k/6k
- Teh tawar cold/ hot 4k/5k
- Teh leci cold/ hot 9k/10k
- Teh peppermint cold/ hot 9k/10k
- Jeruk cold/ hot 8k/9k
- Coklat cold/ hot 10k/11k
INSTAN BEVERAGES
- Capuccino cold/ hot 8k/9k
- Lemon tea cold/ hot 8k/9k
- Susu kental manis putih cold/ hot 8k/9k
- TYeh tarik cold/ hot 8k/9k
- Milo cold/ hot 8k/9k
- White coffee, coffee mix cold/ hot 7k/8k
- Nutri sari cold/ hot 7k/8k
MIE INSTAN
- Pop Mie 11k
- Mie rebus + telur 13k
- Mie goreng + telur 13k
NASI
- Nasi goreng + telur 13k
- Nasi ayam goreng + sambal 20k
- Ayam goreng + sambal 15k
- Nasi + sayur lodeh + ikan asin + sambal 12k
- Nasi telur 12k
- Nasi putih 5k
SNACK
- Tempe mendoan 13k
- Pisang goreng 15k
- Kentang goreng 13k
|
Bukit Paralayang Watugupit Jogja Harga Menu |
Harga Tiket Masuk Bukit Paralayang Watu Gupit Pantai Parangtritis Jogja
Saat anda hendak pergi ke tempat wisata diharuskan membayar tiket masuk, tapi untuk wisata yang ada di Gunumg Kidul Jogja ini tidak dikenakan biaya untuk tiket masuknya. Pengunjung hanya membayar tiket parkir kendaraan saja yaitu
Jam Buka Bukit Paralayang Watugupit Jogja
Ketika anda hendak pergi kes uatu tempat atau tempat wisata sebaiknya mengetahui jam buka dari destinasi wisata tersebut, tak terkecuali wisata Bukit Paralayanag Watugupit Jogja ini. untuk Jam Bukanya yaitu
Setiap Hari pukul 09.00 am - 07.00 pm WIB
|
Bukit Paralayang Watugupit Yogyakarta Harga Tiket Masuk |
Lokasi Bukit Paralayang Watugupit Yogyakarta
Destinasi wisata salah satu favorit untuk menyaksikan sunset di Jogja tersebut berada di atas perbukitan dan sisi tebing pantai Parangtritis dengan ketinngian 900 mdpl. Lokasinya ada di Area Hutan, Giricahyo, Purwosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55872.
|
Bukiy Paralayang Watugupit Jogja Jam Buka |
|
Bukit Paralayang Watugupit Jogja Lokasi |
|
Info Wisata Terbaru Jogja |
|
Wisata Sunset Jogja |
|
Bukit Paralayang Jogja |
Photo IG
by @camvid_id
by @wildapurnamasari27
by @prnccssix
by @rismarakhm
by @hermankaloko22
by @yaniragiel_
by @nationalflocation.id
Demikian ulasan informasi mengenai Bukit Paralayang Watugupit, salah satu tempat asik dan seru menikmati sunset di Jogja. Terimakasih telah mengunjungi artikel Jajan Dolan ini, semoga bermanfaat dan menjadi referensi tempat liburan dan akhir pekan anda di Jogja. Kritik dan saran warmly accept, sekian..
Tetap Patuhi protokol Kesehatan Stay Safe & healthy